Mohon tunggu...
Rosmani Huang
Rosmani Huang Mohon Tunggu... Karyawan swasta - Karyawan Swasta

Enjoy this life with positive thinking

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Reuni, Pentingkah?

26 Februari 2019   06:15 Diperbarui: 8 Juli 2020   12:16 542
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Reuni adalah momen untuk mengenang masa lalu dimasa sekarang.

dok pribadi
dok pribadi
Dok pribadi
Dok pribadi
Saya mendapatkan ucapan selamat pagi dari dek Awen yang di gambarnya ada quote: "Jika hidup ini adalah kompetisi maka pemenangnya bukan yang paling kaya atau paling pintar tetapi yang paling bahagia".  Karena reuni bisa membuat kita bahagia maka otomatis kita bisa menjadi pemenang. Harapan saya semoga teman-temanku berusaha untuk bahagia apapun kondisinya. Melewati hari dengan senyum adalah lebih baik daripada melewati hari dengan kening ditekuk. Ingat bahwa bukan kaya yang membuat kita bahagia tetapi bahagialah dalam setiap situasi dengan bersyukur apapun kondisi kita.

Yang pasti reuni bisa menjadi momen yang indah untuk dikenang dan diceritakan ke anak cucu ketika semua teman-teman ikut berpartisipasi dan melebur menjadi satu untuk mewujudkan keberhasilan reuni tersebut tanpa melibatkan pihak-pihak luar. Reuni tidak perlu mengeluarkan banyak dana untuk kelihatan wah.....karena intinya bukan di sana.

Lewat artikel ini kuucapkan terima kasih untuk temanku Hasniaty dan Rustiana. Kalian berdua memang pembawa acara yang handal 😍🤗 Tak lupa terima kasih tak terhingga untuk Endang dan Asan karena kalianlah yang membuat kami bisa terbahak-bahak di reuni ini. Untuk tim peduli di belakang layar  yang menyediakan dan merencanakan segala sesuatunya  (Lisa,Murni,Helen,Deasy,Yuliani,Soetrisni,Indriati,Cindra, Hendro, Alvin,Hokseng) ucapan terima kasih dan maaf yang sebesar-besarnya karena ulah saya yang menyebarkan rencana reuni, kalian yang kena getahnya untuk menyiapkan segala sesuatunya. Untuk Murni & Deasy yang tidak bisa tidur akibat ulah saya, maaf sebesar-besarnya saya haturkan. Sekarang kalian berdua sudah bisa tidur nyenyak karena acara reuni kita sukses luaarrr biasa. Dan yang terakhir dan tidak kalah pentingnya tentu terima kasih untuk semua teman-teman yang sudah menghadiri Reuni Mutiara ini. Tanpa kehadiran teman-teman tentu saja reuni ini tidak akan terwujud.

Berkat kekompakan kita semua dan tentu saja karunia Tuhan yang sudah terlibat dari awal, reuni kali ini memang luar biasa karena semua peserta tertawa terbahak-bahak melupakan beban kehidupan &  merasa bahagia karena mendapatkan arti persahabatan dan jati diri dari reuni ini . Semoga persahabatan kita tidak hanya di saat suka tapi kita juga bisa berbagi dan menjalin tali kasih layaknya saudara sampai selama-lamanya!

Menurut rekan kompasianer, apakah reuni itu penting?

Jakarta, 26 Februari 2019

Salam,

Sisca Dewi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun