Yap. Maka dari itu, kami membuat acara lomba 17 Agustus ini jadi semeriah mungkin. Yang mana akan selalu berkesan dan bahkan menjadi acara yang selalu ingin diadakan setiap tanggal 17 Agustus oleh masyarakat Desa Kalong Sawah khususnya RW 03. Dikarenakan, menurut warga sekitar acara lomba 17 Agustus ini sudah tidak berjalan selama 3 tahun terakhir.
Program kerja kami selanjutnya adalah mengajar gerak jalan dan mengiringi lomba gerak jalan ibu-ibu RW 03 Desa Kalong Sawah dan anak-anak SDN 06 Kalong Sawah yang diadakan se-Kecamatan Jasinga.Â
Wah, ini pengalaman yang sangat unik, asyik dan sedikit menantang. Kenapa begitu ? karena menyelaraskan gerakan dan ketukan baris-berbaris tidak semudah yang kalian bayangkan, ada beberapa ibu ibu yang kurang mengerti "kiri dan kanan" karena disana mereka berbahasa sunda yang artinya "kenca dan katuhu".Â
Program selanjutnya, kami melakukan perbaikan saung yang berada di lapangan RW 03 dan membersihkannya karena saung tersebut sudah tidak layak pakai dan kotor, sehingga membahayakan jika terus didiamkan.Â
Karena saung tersebut digunakan untuk tempat berinteraksi sosial warga, juga tempat bermain anak-anak di lingkungan tersebut . Kami juga kerja bakti membersihkan lapangan di sekitar saung yang sangat banyak sekali tanaman liar dan sampah yang amat sangat banyak, berbahaya untuk kesehatan dan lingkungan sekitar.
Program lainnya, kami membuat plang jalan untuk setiap gang per-RT yang berada di RW 03. Bukan tanpa alasan, kami membuatkan plang jalan karena plang jalan sebelumnya terbuat dari bambu yang sudah sangat tidak layak bahkan nama gang nya pun sudah tidak terbaca karena plang sudah koyak. Kami menggantinya dengan plang dari besi yang kuat dan kokoh, juga dengan tulisan yang terbaca lebih jelas.
Setelah itu, kami menyumbang karpet, iqro dan juz amma untuk pondok pesantren di Kampung Peuteuy karena disana masih kurang sekali peralatan mengaji.Â
Padahal minat anak-anak disana untuk mempelajari dan mendalami ilmu agama Islam sangat amat tinggi, tentu kami sangat salut dan prihatin karena peralatan yang belum lengkap dan memadai.