Mohon tunggu...
Sintia Dewi Murti
Sintia Dewi Murti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Mahasiswi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Program Studi Jurnalistik Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Retorika: Batas dan Jangkauannya

11 Juni 2024   22:30 Diperbarui: 11 Juni 2024   22:38 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Oleh: Syamsul Yakin dan Sintia Dewi Murti
Dosen Retorika dan Mahasiswa Jurnalistik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Ruang lingkup yaitu seperti batas atau jangkauan. Jadi, ruang lingkup retorika itu adalah batas dari apa saja yang bisa dicakup oleh retorika, seperti definisi, materi, unsur, tujuan, komponen dan hubungannya dengan ilmu lain. Ruang lingkup retorika juga mencakup pembicara, pesan, dan pendengar.

Ruang lingkup retorika itu mencakup semua komunikasi yang terjadi antara pembicara dan pendengar, baik langsung atau lewat internet, baik lisan dan tulisan maupun bahasa tubuh dan gerakan tubuh.

Retorika bisa diartikan dalam dua cara, sempit dan luas. Dalam arti sempit, retorika itu hanya berarti seni berbicara atau kemampuan berbicara. Dalam arti luas, retorika itu mencakup seni, keterampilan, pengetahuan, dan ilmu berkomunikasi baik secara lisan dan tulisan, serta bahasa dan gerakan tubuh.

Dalam arti sempit, retorika itu berhubungan dengan tata bahasa, logika, dan dialektika dari pembicara kepada pendengar. Dalam arti luas, retorika itu bukan hanya pidato atau ceramah, tapi mencakup semua masalah komunikasi yang terus berkembang. Dalam konteks ini, retorika itu dianggap sebagai warisan budaya.

Sifat ilmiah retorika yaitu berdasarkan pengalaman, sistematis, analitis, objektif, bisa diverifikasi, kritis dan logis. Tujuan utama retorika yang mencakup mempengaruhi sikap, opini, dan tindakan pendengar secara efektif dan efisien bisa dicapai dengan menggunakan sifat ilmiah retorika tersebut.

Dari sudut pandang filosofis, retorika mencakup pertanyaan, pertama, ontologis, yaitu apa itu hakikat retorika. Kedua, mencakup pertanyaan epistemologis, yaitu bagaimana cara seseorang memperoleh pengetahuan tentang retorika. Ketiga, aksiologis, apa manfaat retorika.

Pada awalnya, unsur-unsur retorika ada tiga, yaitu pembicara, pendengar dan pesan yang bersifat informatif, persuasif, dan rekreasi yang biasanya menjadi materi atau isi pidato. Tapi sekarang, media juga menjadi unsur penting dalam retorika, baik media tradisional, konvensional maupun media sosial.

Komponen retorika setidaknya ada tiga. Pertama, pathos, yang berarti kemampuan persuasi (membujuk atau mempengaruhi hati dan pikiran). Seorang pembicara harus punya pathos agar bisa menarik emosi pendengar sehingga pendengar bisa terbawa dalam kesedihan, merasa kasihan, dan simpati.

Kedua, logos, yang berarti sesuai dengan akal. Sebaiknya pemikiran yang diungkapkan dalam berpidato mempertimbangkan logika. Logika adalah pikiran, kemampuan intelektual atau pemahaman yang mendalam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun