Mohon tunggu...
Sindy Asdistia
Sindy Asdistia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Book

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Minggu Kedua : Mahasiswa KKN-T Universitas Alma Ata Melaksanakan Kegiatan Edukasi dan Kesehatan di Kalinyamat Kulon

7 Oktober 2024   18:08 Diperbarui: 7 Oktober 2024   18:13 31
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rapat bersama Karang Taruna di Pendopo Kelurahan Kalinyamat Kulon (Dokumentasi Pribadi)

Pada minggu kedua kegiatan KKN-T Universitas Alma Ata Yogyakarta, kami melakukan kunjungan ke TPQ Al-Hikmah 2 yang beralamat di Jl. Ki Hajar Dewantoro No. 8 Gang 2, Kelurahan Kalinyamat Kulon, Kecamatan Margadana. Kami diperkenalkan kepada para santri dan santriwati, serta Ustadz dan Ustadzah yang mengajar. Selain itu, kami mendapatkan wawasan mengenai metode pembelajaran yang diterapkan di TPQ Al-Hikmah 2, dengan fokus pada pendidikan Al-Qur'an dan pembentukan karakter serta akhlak mulia, yang disesuaikan dengan tingkat usia para santri.

Malam harinya, kegiatan dilanjutkan dengan rapat bersama Karang Taruna di Pendopo Kelurahan Kalinyamat Kulon. Rapat tersebut membahas persiapan lomba mini soccer yang akan diadakan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan 17 Agustus. Agenda rapat mencakup pengelompokkan tim, penentuan jadwal pertandingan, serta berbagai hal teknis lainnya yang diperlukan untuk kelancaran acara.

Rapat bersama Karang Taruna di Pendopo Kelurahan Kalinyamat Kulon (Dokumentasi Pribadi)
Rapat bersama Karang Taruna di Pendopo Kelurahan Kalinyamat Kulon (Dokumentasi Pribadi)

Keesokan harinya, kami mengikuti kegiatan senam di SD Negeri 2 Kalinyamat Kulon. Selain berpartisipasi dalam senam rutin, kami juga memperkenalkan senam stunting kepada para siswa dan guru-guru sebagai bagian dari edukasi pencegahan stunting melalui aktivitas fisik yang bermanfaat. Setelah itu, kami melanjutkan kegiatan dengan membantu pelaksanaan Posyandu Melati 2 yang diadakan di RW 02. Kami turut serta dalam melakukan pendataan, pengukuran berat dan tinggi badan balita, serta memberikan edukasi mengenai pentingnya gizi seimbang.

Kegiatan Posyandu Melati 2 di RW 02 (Dokumentasi Pribadi)
Kegiatan Posyandu Melati 2 di RW 02 (Dokumentasi Pribadi)

Sore harinya, kami berpartisipasi dalam kegiatan pembukaan lomba mini soccer yang diadakan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan 17 Agustus. Acara ini diawali dengan sambutan dari panitia dan tokoh masyarakat setempat. Suasana pembukaan berlangsung meriah, dengan dihadiri oleh para peserta, tim pendukung, serta warga sekitar yang antusias menyaksikan.

Pembukaan Lomba Mini Soccer (Dokumentasi Pribadi)
Pembukaan Lomba Mini Soccer (Dokumentasi Pribadi)

Hari berikutnya, kami berbagi tugas sesuai dengan agenda yang telah direncanakan. Sebagian dari kami mengikuti dan membantu dalam kegiatan Kelas Ibu Hamil di Kelurahan Kalinyamat Kulon. Dalam kegiatan ini, para ibu hamil mendapatkan edukasi seputar kesehatan kehamilan, pola makan bergizi, dan persiapan persalinan.

Kegiatan Kelas Ibu Hamil (Dokumentasi Pribadi)
Kegiatan Kelas Ibu Hamil (Dokumentasi Pribadi)

Sementara itu, sebagian lainnya melaksanakan kegiatan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) di SD Kalinyamat Kulon 2. Para siswa diajarkan cara membuat kerajinan tangan dari botol bekas sebagai bentuk kreativitas dan kepedulian terhadap lingkungan melalui kegiatan daur ulang sampah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun