Kesepian ini mengurung diri untuk kembali meniti
jembatan rasa antara aku dan sesama
aku tidak sendirian dan bukan tempatku
di sini
di rumah bersisi jati
yang mengawang berjarak terawang
Aku dan dia, aku dan kamu
aku dan kalian, aku dan kita
menjejak tanah yang sama
yang tak lagi sama setiap masanya
belenggu masalah tak lantas membuat kita mengalah dan kalah
tapi berjuang, menerjang
melepas kekang angkara
dari mereka yang memuliakan dunia
dengan harta dan tahta
sebagai jejak tapak mereka
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H