Mohon tunggu...
Silvie Mariana
Silvie Mariana Mohon Tunggu... Guru - Guru SD

Penulis buku 30 Suplemen Menulis untuk Guru Penulis

Selanjutnya

Tutup

Parenting Pilihan

Orang Tua dan Sekolah, Bersama Menciptakan Generasi Hebat

17 November 2024   20:22 Diperbarui: 17 November 2024   21:20 113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sering kali, orang tua merasa kewalahan dalam mengatur anaknya.  Untuk itu, Bung Ben memberikan beberapa langkah seperti (1) membangun komunikasi yang baik, misalnya dengan menanyakan kegiatan anak di sekolah, (2) memberikan batasan yang jelas dan konsisten, (3) menjadi contoh yang baik dalam perilaku sehari-hari, (4) memberikan perhatian emosional dan fisik, seperti mengelus punggung anak, (5) berkonsultasi dengan ahli (jika diperlukan) untuk mendukung tumbuh kembang anak.

Tantangan lain yang dihadapi orang tua di antaranya menghadapi anak yang temperamental atau sulit mengontrol emosi.  Hal ini tentu membutuhkan usaha ekstra.

Beberapa cara untuk membantu anak mengelola emosinya di antaranya (1) mengajarkan anak mengenali emosi mereka, (2) menciptakan lingkungan emosional yang mendukung, (3) memberikan rutinitas dan batasan yang jelas, (4) .mengajarkan strategi pengendalian diri, (5) menerima perasaan anak dengan empati, (6) menghindari pemicu yang bisa menambah frustasi, (7) memberikan pujian dan penguatan positif, (8) mengembangkan keterampilan sosial, dan (9) reward and feedback system.

Lalu, bagaimana jika orang tua kerepotan dalam mengatasi kecanduan gadget pada anak?  Gadget memang menjadi tantangan tersendiri di era modern. Kehadirannya bagai dua bilah mata pisau.

Tugas orang tua dalam mendampingi anak bermain gadget  merupakan hal yang mutlak.  Rating usia menjadi kunci, terutama untuk aplikasi video dan permainan.  Pastikan aplikasi yang anak gunakan sesuai dengan usianya. 

Orang tua juga disarankan untuk membuat aturan main dalam penggunaan gagdet.  Bisa juga menggunakan token system, atau memberikan rewards dengan membolehkan ia bermain gadget setelah melakukan sesuatu.

***

Mengajarkan anak nilai-nilai positif adalah investasi terbaik untuk masa depan anak. Kerja sama antara sekolah dan orang tua dapat menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga memiliki karakter yang kuat.

Acara yang terbagi menjadi 2 sesi yang dimulai pukul 08.00--11.30 dan 13.00--15.00 ini mendapat sambutan baik dari para orang tua murid.  Berlangsung di Convention Hall Hotel Grand Mangkuputra, Cilegon, acara yang diketuai Ibu Yuta, S.Psi. berlangsung lancar dan tertib hingga akhir.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun