Mohon tunggu...
Silvie Mariana
Silvie Mariana Mohon Tunggu... Guru - Guru SD

Penulis buku 30 Suplemen Menulis untuk Guru Penulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Dialog Sibling, Cerpen Resume Materi Proofreading

22 Juli 2023   19:46 Diperbarui: 22 Juli 2023   19:48 130
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

"Proofreding!" jawabku sambil tergelak.

"oh iya, ya, itu!  Proofreading itu berarti dilakukan setelah tulisan kita selesai, dong?" tanyanya.

Kuacungkan jempol padanya.

"Benar!  Proofreading dilakukan setelah kita selesai menulis.  Sekali lagi, hal ini perlu dilakukan untuk mencari kesalahan atau memeriksa tulisan tersebut apakah sudah benar dan layak untuk dipublikasikan."

"Supaya proses proofreading optimal, jangan mengoreksi tulisan pada saat menulis atau sebelum tulisan diselesaikan.  Untuk penulisan yang lebih serius seperti penerbitan buku, kita bisa melakukan proofreading  dengan bantuan professional," tambahku.

Nina kembali manggut-manggut sambil mengunyah biskuit.

"Kalau ingin proofreading naskah sendiri, bisa, Kak?   Kakak sering melakukannya, kan?" tembaknya.

Aku mengangguk. 

"Betul. Untuk melakukan proofreading atau self editing, pertama kita bisa netralkan perasaan terhadap tulisan sendiri.  Lalu diamkan naskah beberapa waktu, tergantung waktu deadlinenya.  Baca seluruh naskah yang sudah ditulis sebelum mengedit agar tidak salah asumsi.  Lanjutkan dengan memeriksa saltik (tipo), istilah, EYD, struktur, dan kelogisan.  Kita juga bisa memeriksa dengan membaca sambil bersuara untuk merasakan tulisan kita apakah telah enak dan mengalir."

Nina tertawa. "Wah pantes Kakak suka ngomong sendiri kalau lagi ngetik.  Kakak sedang proofreading, ya!" terkanya."

Aku tergelak sambil memainkan rambutnya yang mulai panjang. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun