Akan tetapi, di satu sisi, para Bodhisattva juga tidak bisa menghilangkan begitu saja penderitaan karena penderitaan sendiri muncul sebagai barang produksi dari klesha. Selama para makhluk tersebut mempunyai klesha, maka apapun yang dilakukan akan menjeratnya dalam siklus penderitaan. Apa yang bisa dilakukan oleh Bodhisattva adalah mengajar para makhluk agar para makhluk itu sendiri yang menghilangkan klesha dan menghentikan produksi berbagai penderitaan.
Oleh karena itu, untuk menghentikan siklus penderitaan ini, kita semua harus berusaha untuk belajar Dharma dan menghilangkan klesha dalam diri kita. Tanpa upaya ini, siklus penderitaan kita tidak akan pernah berakhir.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H