Jangan mati hari ini
Duduklah sejenak
Habiskan dulu tangismu
Keluarkan semua amarahmu
Lalu berbaringlah
Pejamkan matamu sebentar
Rasakan kamu masih bernafas
Rasakan jantungmu masih berdetak
Kamu masih utuh
Tuhan masih ingin melihatmu hidup
Tubuhmu mungkin penuh luka
Entah kasat atau tak kasat mata
Tapi sakit itu nyata
Dengan sakitnya luar biasa
Bertahanlah sehari lagi
Atau seminggu lagi
Atau selama apapun yang kamu bisa
Untuk melihat hujan berganti cerah
Ingatlah senyum tulus yang kau temui
Di sepanjang jalan hidupmu
Ingatlah setiap wajah yang memberimu teduh
Meski hanya sesaat
Suatu hari kamu akan bangkit lagi
Akan ada hari cerah dimana kamu bisa tertawa riang
Dan perlahan kamu mulai lupa nyeri ini pernah ada
Karena semua orang berhak bahagia
Begitu juga dirimu
Maka
Berjuanglah sehari lagi
Atau seminggu lagi
Atau selama apapun yang kamu bisa
Hujan akan berganti cerah
Ingatlah selalu senyum tulus itu
Dan setiap wajah yang memberimu teduh
Di sepanjang jalan hidupmu
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H