Mohon tunggu...
Sigit Budi
Sigit Budi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Content Creator

Pembuat konten video, host podcast , selebihnya pengangguran banyak acara

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

5 Kota Besar Dunia Terkena Dampak First Travel

27 Agustus 2017   15:18 Diperbarui: 27 Agustus 2017   20:36 6399
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kehebohan pasangan Andika dan Anniesa, pemilik First Travel yang menelantarkan peserta Haji Umroh juga melanda kota - kota besar dunia. Tak hanya di Jakarta,tapi kota lain yaitu Mekkah, Medinah, London dan New York, masing - masing kota mempunyai kasus berbeda - beda, tapi sorotan utama tertuju pada pasangan tersebut. Selain jemaah calon Haji Umroh ada pihak - pihak lain yang terkena imbas secara langsung dan tidak langsung.

Berikut kehebohan di tiap - tiap kota tersebut.:

1. Jakarta

Majalah dengan reputasi internasional, Forbes pun tertipu oleh Anniesa Desvitasari Hasibuan, pemilik Travel Umroh yang merugikan ribuan jemaah. Akhirnya menarik kembali penghargaan wanita Inspiratif untuk Anniesa, pihak Forbes Indonesia secara tidak langsung mengakui kesalahannya seperti dilansir Kompas.com (25/08/20170). Padahal istri pemilik First Travel itu terlanjur disejajarkan dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani sebagai wanita yang memberikan inspirasi wanita Indonesia.

2. New York

Lalu bagaimana juri - juri New York Fashion Festival bisa terkecoh juga dengan hasil karya Aniessa, kabarnya bukan buah pikirannya sendiri seperti dirilis oleh bintang.com (24/08/2017). Untuk dapat mengikuti ajang pameran busana internasional tersebut, Anniesa rela merogoh uang puluhan milyar rupiah, seperti membayar selebriti kelas dunia untuk hadir dalam fashion shownya.

Seperti dilansir bintang.com, uniknya, jika pagelaran busana para desainer itu ingin ditonton para selebriti, maka para seleb itu juga mendapat bayaran dari sang perancang busana. seleb papan atas dibayar USD 100 ribu atau sekitar Rp 1,3 miliar per datang. Ternyata kemeriahan fashion show Anniessa hasil setelan, bukan karena rancangannya menarik, unik dan elegan.

3. Mekkah

First Travel kabarnya menunggak bayaran hotel sampai puluhan milyar rupiah di Kota Mekkah untuk penginapan jemaah yang telah diberangkatkan. Nilai kurang lebih 24 Milyar Rupiah, seperti diungkapkan Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Herry Rudolf Nahak kepada tribunnews (18/08/2017). Pihak kepolisian mendapatkan data tersebut setelah ada laporan masuk.

"Ada Hotel di Mekkah dan Madinah, itu melapor. Ada beberapa hotel menyampaikan, ada hutang penginapan di sama yang belum dibayar, kurang lebih Rp 24 miliar, sejak 2015 sampai 2017," ujar Herry di Mapolda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (18/8/2017).

4. Medinah

Dikota ini pun kasusnya juga sama, dua kota ini memang selalu menjadi tujuan jemaah Haji reguler maupun Umroh ketika di tanah suci. Beberapa hotel juga tertunggak pelunasannya seperti halnya di kota Mekkah. Pihak kepolisian sendiri telah minta bantuan PPATK untuk menelusuri aliran dana pemilik First Travel ini, seperti dilansir tribunnews.com (18/8/2017).

5. London

Di kota ini pasangan Andika dan Anniesa membeli sebuah restoran yang diberi nama Nusa Dua senilai kurang lebih 12 Milyar Rupiah, seperti dilansir oleh tribunnews.com (23/08/2017). Restoran ini terungkap ke publik ketika diunggah ke Twitter dengan account restoran Nusa Dua @NusaDuaLDN, restoran tersebut berada di 118-120 Shaftesbury Avenue, London W1D 5EP. Klaim Andika memiliki restoran di London dibantah oleh Firdaus Ahmad dan Usya Soerharjono pengelola restoran itu, bos travel tersebut tidak ada lagi hak kepemilikan. Antara Andika dan Firdaus telah melakukan transaksi tukar guling, dimana Firdaus menyerahkan apartemennya di Jakarta kepada Andika, seperti dilansir oleh BBCIndonesia.com (24/08/2017).

Tumpukan hutang tidak hanya menimpa calon jemaah haji, bahkan beberapa maskapai penerbangan pun kena dampaknya karena dihutangi sampai 80 Milyar Rupiah lebih untuk memberangkatkan jemaah ke Tanah Suci, seperti dilansir JPNN.com (15/08/2017)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun