Mohon tunggu...
Sigit
Sigit Mohon Tunggu... Wiraswasta - Mimpi-mimpi yang menjadi kenyataan

Dibalik kesuksesan seorang anak ada doa ibu yang selalu menyertainya, kasih sayangnya takan pernah luntur, dan takan tergantikan.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Hati-hati, Foto Selfi atau Wefie Anda Disalahgunakan!

25 Maret 2016   04:52 Diperbarui: 31 Maret 2016   14:34 1999
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Foto selfi di group WA|Sumber WA dan BBM"][/caption] Penyalahgunaan foto selfi kian hari kian marak saja terjadi, foto-foto tersebut saya dapatkan di grup WA yang kebetulan saya ikuti. Mungkin buat sebagian orang ini adalah hal yang biasa ditemui di media sosial, dan bisa dikatakan hal yang lumrah. Jelasnya siapa saja yang mengupload foto di medsos harus sudah siap dengan berbagai hal yang akan terjadi. Bisa jadi yang punya foto tsb tidak tahu bahwa foto mereka disalah gunakan oleh orang lain. 

Foto-foto tsb memang sangat menarik, dengan wajah yang cantik, kalau tidak cantik dan menarik nggak bakalan bisa wira-wiri di group WA atau BBM. Mungkin awalnya hanya buat candaan, tapi jika sudah tersebar ke orang lain dan di edit sana-sini, maka jadilah seperti gambar diatas. 

Kasus penyalahgunaan foto juga pernah terjadi di kalangan selebritis tanah air, foto anak beberapa artis pernah di catut oleh orang yang tak dikenal. Penyesalan memang selalu datang terlambat, padahal sudah banyak contoh kasus yang sering terjadi disekeliling kita. Tidak salah mengupload foto di medsos untuk berbagi momen bahagia, tetapi akan menjadi masalah jika sampai di ambil orang lain dan disalahgunakan untuk kepentingan dan tujuan tertentu. 

Bagi sebagian pria foto tsb tentu mendatangkan kesenangan tersendiri, munculnya foto tsb di group WA terkadang menjadi bahan lelucon tersendiri, tetapi apakah kita sadar siapa yang sedang kita tertawakan. Menurut pribadi saya itu termasuk pelecehan namanya. Malahan saya melihat orang yang mengupload foto-foto tsb bisa dibilang orang yang memiliki pendidikan lumayan baik. 

Mari kita berandai-andai sejenak, teman-teman di group mungkin juga dapat foto tsb dari orang lain, tetapi secara tidak sadar terus membagikan ke group-group seperti WA atau BBM. awalnya mungkin berfikir hanya buat lelucon saja, tapi tidak selucu candaan si eneng Zaskia Gotik tentunya yang mengantarkanya sampai ke ranah hukum. 

Mengirim foto yang kita sendiri tidak kenal, makanya tidak menjadi beban untuk diri sendiri, kita sering tidak memikirkan hal-hal yang jauh, yang tidak berhubungan dengan keluarga, tetangga atau sahabat sekalipun. Dengan gampang kita mengirim saja foto-foto tsb ke group, tidak sadar kita yang sudah punya istri, anak gadis, atau keluarga baik dekat ataupun jauh. Terus bagaimana ceritanya jika seseorang teman di group mengirimkan foto perempuan untuk bahan candaan yang kita sendiri sangat mengenalnya? 

Berfikirlah kembali saat akan membagikan foto-foto tsb, bagi kaum hawa foto selfi yang wajar saja dicuri dan di edit sana-sini, apalagi yang mengumbar aurat atau terlihat bagian fisiknya yang menarik. Tidak ada larangan untuk berfoto dan menguploadnya di media sosial, tetapi harus selalu ingat foto yang sudah kita upload bisa di ambil atau di jadikan koleksi oleh orang lain. 

Jadi bisa dibilang itulah risikonya jika kita mengupload foto-foto kita ke media sosial. Kita pasti tidak mau saudara kita atau bahkan keluarga kita sendiri dijadikan bahan lelucon, dan mungkin saja lebih dari itu. Itulah sebabnya, untuk para lelaki yang sudah memiliki istri, yang suka foto selfi, ingatkan agar tidak sembarangan mengupload foto, baik di media sosial ataupun sebagai profile di aplikasi yang dimiliki.

Tidak ada salahnya bagi yang sudah punya pasangan, memiliki saudara atau anak perempuan, agar selalu mengingatkan mereka, bagaimana bahaya jika sembarangan mengumbar foto di media sosial. Hal ini bukan hanya buat wanita yang memiliki paras yang menarik, tetapi kebalikanya juga bisa terjadi dan terbukti ada beberapa foto yang pernah saya lihat di buat meme yang sangat tidak pantas dan kita ikut menikmati kelucuan tsb. 

Untuk foto diatas, saya mencoba menelusurinya keberadaan foto-foto diatas lewat bantuan Search by Image di Google. Hasilnya tidak saya temukan foto terkait di laman internet. Memang ada beberapa yang saya temui sudah digunakan di salah satu media sosial (Paling pojok kanan atas), artinya tiga foto di atas termasuk dalam foto yang disalahgunakan dan kemungkinan besar pemilik foto tidak tahu jika fotonya di ambil oleh orang lain dan yang satunya mungkin sudah diketahui oleh pemiliknya.

Teman Pernah Jadi Korban

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun