Ini juga kerap terjadi, saling menyalahkan dan adanya pelampiasan atas kesalahan. Usai kena damprat atas kesalahan, misalnya, eh malah saling menyalahkan yang lainnya hingga saling lempar tanggung jawab.
Leader misalnya, habis kena marah atasannya eh dilampiaskannya lagi kepada anggota team work, yang lebih banyak disalahkan anggota team work.Â
Padahal tanggung jawab leader dalam team work itu ya pasang badan bila ada kesalahan dalam team work, harus siap sedia karena kesalahan team work pasti juga ada kesalahan leader karena tidak melakukan kontrol pekerjaan dengan baik.
Oleh karenanya, budaya saling menyalahkan, saling melampiaskan kesalahan, termasuk saling lempar tanggung jawab ini wajib dibasmi. Lebih baik membangun budaya saling bertanggung jawab dalam kontribusi masing-masing.
Nah, inilah kiranya beberapa budaya green flag yang bisa penulis referensikan. Bila masih ada yang masih perlu ditambahkan, kami persilahkan.
Demikian artikel ini, semoga dapat bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H