Yang jelas, team leader yang bijak dan profesional pasti tidak akan marah atas masalah ataupun kendala logis dan wajar yang Anda hadapi tersebut, pasti team leader Anda akan pasang badan untuk mem-back up Anda.
Selain itu, teknik bridging ini juga merupakan bagian dari design thinking, yaitu proses untuk menemukan solusi dalam rangka memecahkan suatu masalah ataupun untuk mencapai suatu tujuan.
Di dalam proses design thinking ini sendiri terdapat beberapa fase, yaitu bagaimana untuk mencari tahu masalah yang sebenarnya dihadapi, mencari tahu kebutuhan antara kantor dan customer terkait produk, dilanjutkan mencari solusi berdasarkan kebutuhan tersebut, dan pada akhirnya adalah pengambilan keputusan.
Dalam teknik bridging ini jugalah terkandung mind mapping, yaitu kemampuan untuk merumuskan atau membuat formula, menjabarkan terkait produk kepada customer.
Jadi, sampai di sini amatlah jelas bahwa teknik bridging ini sangat penting, oleh karenanya teknik bridging ini jangan sampai disepelekan oleh sales, sebab kalau jembatan relasi terhubung dan terawat dengan baik, niscaya customer tidak akan mudah berpaling ke lain hati, customer akan selalu setia baik itu kepada sales maupun kantor.
Nah, inilah yang bisa penulis sampaikan terkait betapa pentingnya teknik bridging ini untuk selalu dipedomani sales dalam memprospek customer, semoga juga apa yang penulis sampaikan ini dapat bermanfaat bagi bersama. Demikian kiranya artikel ini.
Artikel ke-32, tahun 2023.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H