4. Melakukan Self Negotiation pada Diri Sendiri.
Ya, inilah yang menjadi kiat terpentingnya, self negotiation, karena disinilah letak logika dan nalar berpikir sangat menentukan mental dan kejiwaan dalam menelaah masalah dan memberterimakan diri ketika berbenturan ataupun berhadapan dengan masalah.
Apalagi juga berdebat dengan diri sendiri untuk lebih memenangkan mindset positif itu memang enggak mudah, bahkan pertentangannya dengan realita keadaan sangat memengaruhi pikiran.
Namun setidaknya, dengan self negotiation ini, ada upaya Anda untuk berjuang memaklumi situasional maupun realita keadaan yang sedang dihadapi.
Selain itu juga, kalau Anda sering bernegosiasi dengan diri sendiri ini, maka pemikiran Anda kian matang dan dewasa, sehingga enggak gampang mengambil keputusan sesat ataupun sesaat, atau Anda jadi penuh pertimbangan saat mengambil keputusan ketika Anda dihadapkan atau berbenturan dengan masalah dan realita.
Nah, inilah kiranya referensi penulis terkait empat tips yang bisa diterapkan dalam rangka membangun immune mentality, semoga dapat bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H