Tapi entah kenapa satu kali pada saat itu dia merasa sangat trenyuh dan tergerak, akhirnya dipinggirkan dan diparkirkan kendaraannya dan menghampiri mereka, dan bertanya pada mereka berdua.
Seperti obrolan yang diceritakannya kepada saya tentang 2 anak tersebut.
" Kalian gak sekolah?" Kata saudara sepupu saya.
Engga om, udah berenti, bapak sama ibu gak ada uang katanya, "ujar salah satu anak".
Lalu dia tanya juga anak yang satunya "Kalo kamu", katanya.
"sama om, gak ada uang untuk sekolah om", ujar anak yang satunya, kata saudara sepupu saya.
"Udah gini, nama kalian siapa" tanyanya lagi.
"Saya Hasim om, saya liyus om" jawab mereka.
"Ok, hasim, liyus, besok kita ketemu lagi disini yah, pokoknya kita ketemu jamnya sama jam segini, pokoknya tunggu om ya disini", terangnya kepada mereka.
"Iya om", kata mereka.
Sampai dirumah dia ngomong sama istrinya tentang 2 anak tersebut serta minta pendapat soal 2 anak yang ditemuinya tersebut, dan istrinya ternyata paham akan niat dan maksud hatinya.