Di satu sisi memang masyarakat dihadapkan realita perbuatan yang dilakukan Reynhard. Tentunya hal yang logis kalau masyarakat marah dengan perbuatan Reynhard.
Namun di satu sisi masyarakat juga mesti bijaksana mempertimbangkan sisi manusiawi dari Reynhard dan keluarganya.
Memang tidak salah, kalau masyarakat memberi sanksi sosial terhadap mereka yang melakukan kejahatan. Pelaku memang melakukan hal yang salah dan sudah sepatutnya menerima sanksi atau hukuman atas konsekuensi tindakannya.
Namun ada baiknya sebelum hukuman atau sanksi sosial diberlakukan pada seseorang, agar dapatnya masyarakat bisa bertindak secara arif dalam mengurai akar masalah, sehingga tidak mengurangi hak hak pelaku maupun korban.
Inilah kiranya yang bisa penulis bagikan, dan artikel ini juga bukan ada maksud untuk mengeksploitasi pelaku, namun sekedar timbang saran sekiranya dapat bermanfaat bisa diambil sebagai hikmah bersama, tapi kalau kurang berkenan agar dapatnya jangan diambil hati.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H