Mohon tunggu...
Sifani SyarifatulJannah
Sifani SyarifatulJannah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi Fakultas Humaniora UIN Malang

mahasiswa aktif UIN Maliki Malang

Selanjutnya

Tutup

Healthy

"Cegah Keterlambatan Pertumbuhan": KKM 215 UIN Malang turut Membantu Posyandu Di Dusun Bunton, Wagir

4 Januari 2024   10:11 Diperbarui: 4 Januari 2024   10:22 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kegiatan Posyandu yang diadakan oleh Bidan Desa dan Perawat Desa pada tanggal 02 Januari 2024 yang dilaksanakan bersama Mahasiswa kelompok KKM (Kuliah Kerja Mahasiswa) 215 merupakan kegiatan rutinan posyandu yang dilaksanakan di Dusun Bunton, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang. Kegiatan tersebut meruapakan pemeriksaan Antropometri yang meliputi BB (Berat Badan), TB (Tinggi Badan), LILA (Lingkar Lengan Atas), LP (Lingkar Perut), Tekanan darah, dimulai dari jam 08.00 hingga jam 10.00 WIB, bertempat di Posyandu Bugenfil tepatnya di Dusun Bunton, Desa Sidorahayu. Mahasiswa Kelompok KKM 215 yang mengikuti kegiatan di Posyandu antara lain; Elok Dzikrinina, Dzia Rahmania, Jihan Ayu, M. Sajid, Ahmad Jauhari. Adapun jadwal posyandu disetiap dusun hanya sekali dalam satu bulan.

Pemeriksaan pada kegiatan tersebut diikuti oleh Lansia (60 tahun keatas) dan Balita (Berumur kurang lebih 1 bulan hingga 4 tahun), Lansia yang mengikuti kegiatan tersebut berjumlah kurang lebih 12 orang, satu ibu hamil dan 41 balita. Pemeriksaan oleh Balita meliputi BB (berat Badan) atau PB (Panjang Badan), LILA (Lingkar Lengan Atas). Sedangkan untuk Lansia meliputi TB (Tinggi Badan), LP (Lingkar Perut), dan Tekanan Darah. Pemeriksaan Tinggi Badan dan Panjang Badan Balita dilakukan oleh Mahasiswa KKM atas nama Ahmad Jauhari, adapun Tinggi Badan Lansia diukur oleh M. Sajid dan Berat badan diukur oleh Elok Dzikrinina, sementara Jihan Ayu dibagian pengecekan Tekanan darah. 

Pengukuran PB (panjang badan) Balita oleh mahasiswa KKM 215/Dokprib
Pengukuran PB (panjang badan) Balita oleh mahasiswa KKM 215/Dokprib

Setelah pengecekan tersebut dilanjutkan dengan pemeriksaan atau konsultasi pertumbuhan untuk balita dan kesehatan untuk lansia. Konsultasi tersebut dilakukan langsung oleh perawat bapak Dimas dan bidan bu Okta. Pada saat konsultasi dengan bidan, bidan menjelaskan tentang apa yang harus dilakukan para ibu untuk mencegah keterlambatan pertumbuhan balitanya. Saat selesai pemeriksaan, warga yang hadir diberikan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) yaitu Nogosari untuk lansia sementara balita diberikan pepaya dan kue lapis.

Pemeriksaan Antropometri ini bertujuan sebagai usaha pencegahan keterlambatan pertumbuhan pada balita. sedangkan bagi lansia berfokuskan untuk mendeteksi PTM (Penyakit Tidak Menular) seperti diabetes melitus dan hipertensi pada lansia di Dusun Bunton.

foto mahasiswa KKM 215 bersama petugas Posyandu Bugenvil/Dokprib
foto mahasiswa KKM 215 bersama petugas Posyandu Bugenvil/Dokprib

Arnanta Mauluddin dan Sifani Syarifatul J. 

Dusun Bunton, Desa Sidorahayu, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun