SIDOARJO -- IKPM ( Ikatan Keluarga Pondok Modern ) Gontor cabang SIdoarjo menggelar rapat kerja (raker) tahunan guna memusyawarahkan rencana kegiatan satu tahun kedepan. Kegiatan yang diikuti oleh segenap pengurus IKPM Sidoarjo ini diselenggarakan di salah satu villa di Trawas, Kabupaten Mojokerto pada sabtu malam (26/2/2022).
Pembukaan kegiatan rapat kerja ini dihadiri oleh para Ketua umum ,penasehat,masayikh IKPM Gontor cabang Sidoarjo serta segenap Pengurusnya. Suasana begitu khidmat saat alunan hyme oh pondokku menyeruak memenuhi ruangan. Masing -- masing sibuk dengan kenangan akan lagu kebangsaan ini. Mata mengerjap seolah banyak hal yang perlu diselesaikan termasuk rindu salah satunya.
"Al-harakah barakah, bergeraklah karena dalam pergerakan itu ada keberkahan".Orasi Al-ustadz Eko Asmanto selaku Ketua umum IKPM Gontor cabang Sidoarjo mengawali pembukaan ini . Beliau berpesan jangan berharap organisasi dan lembaga akan besar dan maju jika tidak ada gerakan dari waktu ke waktu, pasti akan menjadi stagnan, vakum, dan bahkan menjadi mati bila tidak ada gerakan sama sekali . " Jika memiliki gagasan dan ide, sampaikan dan wujudkan dengan bekerja keras. Pemuda yang bergerak seperti ini akan membawa keberkahan berupa perubahan bagi masyarakat." Imbuhnya
Rapat kerja ini terdiri dari rapat parpurna dan pleno. untuk rapat paripurna adalah musyawarah rencana kerja dari setiap divisi, dilanjutkan dengan rapat pleno yg dipimpin oleh sekretaris umum dan terakhir di sahkan oleh Ketua umum IKPM Sidoarjo.
Setiap divisi dari IKPM Sidoarjo merancang kegiatan IKPM yang tidak hanya ditujukan untuk keluarga besar IKPM Sidoarjo, namun juga untuk masyarakat umum agar IKPM Sidoarjo lebih dikenal oleh masyarakat dan dapat mensyiarkan nilai-nilai gontori kepada masyarakat umum.
Setelah kegiatan rapat kerja ini, diharapkan program-program yang sudah dimusyawarahkan dan rencanakan dapat berjalan dengan baik dan sesuai harapan kedepannya. Dari raker inipun diharapkam agar semua pengurus bisa lebih maksimal dalam menjalankan program ditengah-tengah kesibukan masing-masing dan mempererat ukhuwah sesama pengurus dan seluruh keluarga besar IKPM Sidoajo sehingga program dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat