Mohon tunggu...
Gaya Hidup

Mau Mencari Pasangan di Sekitar Kost Jakarta, Bagaimana Caranya?

28 Februari 2017   17:47 Diperbarui: 6 Agustus 2017   00:19 503
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar: http://www.pixabay.com/

3. Minta Rekomendasi Dari Rekan-Rekan Yang Pernah Merasakan Kehidupan Kost di Jakarta

Sumber Gambar: http://www.pixabay.com/
Sumber Gambar: http://www.pixabay.com/
Cara ketiga ini juga terbilang ampuh dan dapat Anda coba untuk mencari pasangan di sekitar kost Jakarta. Karena rekomendasi berasal dari orang-orang yang kita kenal baik, tentu opini mereka pun lebih dapat dipercaya. 

Pertama-tama, Anda dapat mulai dengan menanyakan teman-teman atau rekan-rekan Anda mengenai kehidupan secara umum di sekitar kost Jakarta. Biarkan mereka bercerita, lalu lanjutkan dengan pertanyaan-pertanyaan follow-up seperti kehidupan yang lebih spesifik di sekitar kost mereka hingga kita merasa pertanyaan maupun jawaban telah benar-benar memuaskan. Kita pun dapat menanyakan kost di Jakarta yang bagus untuk mencari pasangan... Karena, memang itulah tujuan kita!

Untuk Anda-Anda yang memiliki banyak teman maupun kenalan yang pernah ngekos di Jakarta, Anda dapat mengajukan pertanyaan kepada beberapa atau semua teman yang Anda tahu. Kemudian, dari jawaban-jawaban mereka, kita akan dapat menyimpulkan hasilnya. Singkatnya, cara satu ini mirip dengan survei, kuesioner, dan sejenisnya yang kita lakukan pada saat skripsi.

4. Ikut Dalam Beberapa Organisasi Di Sekitar Daerah Kost Jakarta

Sumber Gambar: http://www.pixabay.com/
Sumber Gambar: http://www.pixabay.com/
Organisasi juga dapat menjadi tempat paling mengasyikkan untuk bertemu jodoh. Dalam organisasi, kita menyelesaikan sebuah atau serangkaian masalah bersama-sama dengan cara yang unik setiap harinya. Kebersamaan ini pada akhirnya akan menimbulkan macam-macam perasaan, antara lain perasaan jatuh cinta yang pada akhirnya berujung pada pelaminan.

Karena Jakarta termasuk kota yang ramai, wajar saja apabila terdapat banyak organisasi bermanfaat di sekitar daerah kost. Untuk mencari organisasi yang tepat, jangan tanyakan minat calon jodoh saya apa, tetapi tanyakanlah pada diri sendiri: Apa yang sesungguhnya menjadi passion saya--sesuatu yang terus membuat saya menjadi lebih semangat menjalani hidup?

Dari sanalah, kita dapat menemukan organisasi yang selain cocok dengan minat kita juga cocok dengan pribadi calon jodoh terbaik kita. TIPS: Carilah organisasi yang dekat daerah kost kita dan calon jodoh kita, agar jalinan cinta semakin terbentuk tanpa harus mengeluarkan uang bensin untuk mobil, taksi, dan lain-lain.

5. Mulai Dari Perkenalan Antar Teman Kost

Sumber Gambar:http://www.pixabay.com/
Sumber Gambar:http://www.pixabay.com/
Khusus Anda yang pemberani, cara kelima (dan yang paling konvensional) ini patut Anda coba dalam mencari jodoh di sekitar daerah kost Jakarta. 

Sebagaimana kita tahu sebelumnya, cara ini cukup straightforward: Tinggal memperkenalkan diri Anda kepada si calon pasangan, saat Anda sedang dalam rumah kost. Beberapa tempat kost tidak masalah dengan pencampuran laki-laki dan perempuan, dan ini dapat Anda manfaatkan untuk menjaring koneksi sebanyak-banyaknya untuk diseleksi lebih lanjut sebagai pasangan hidup--Mr. ataupun Mrs. Right kalian masing-masing.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun