Kucing merupakan hewan peliharaan yang sangat menggemaskan bagi banyak orang.
Banyak orang yang ingin memelihara hewan tersebut, namun apakah sulit untuk memelihara Kucing?
Berikut ini hal yang perlu dipersiapkan untuk memelihara kucing :Â
1. Kandang
Jika anda tidak ingin kucing berkeliaran atau merusak barang-barang di dalam rumah maka anda sebaiknya membeli kandang kucing terlebih dahulu agar si kucing bisa tinggal di dalam kandangnya.
2. Makanan dan Minuman
Pilih makanan sesuai umur kucing, Jika kucing anda berusia kurang dari satu tahun maka belilah makanan kucing yang cair atau Wetfood, sementara untuk kucing yang sudah dewasa bisa dibelikan makanan kering atau Dryfood
Untuk minuman kucing berilah air putih yang segar, selain itu anda juga bisa juga membelikannya Susu kucing.
Sebelum membeli makanan dan minuman kucing anda harus membaca dan memahami nutrisi apa saja yang tersedia di makanan atau minuman si kucing.
3. Bak Pasir dan Pasir
Bak pasir merupakan alat yang sangat penting bagi si kucing agar si kucing bisa membuang kotorannya di dalam bak pasir, pilihlah bak pasir sesuai ukuran si kucing.
4. Tempat MakananÂ
Belilah tempat makan yang menggunakan bahan alumunium, karena jika menggunakan plastik dikhawatirkan bisa menjadi sarang bakteri.
5. Vitamin dan Obat-obatan
Kucing merupakan hewan yang rentan terkena penyakit, maka dari itu anda diwajibkan membeli vitamin dan obat agar si kucing tidak terserang penyakit dan selalu sehat,
6. Mainan Kucing
Bermain dengan kucing merupakan hal yang sangat menyenangkan dan juga bisa membuat hubungan dengan kucing semakin akrab, Kucing harus diajak bermain agar tidak mudah bosan dan stres.
Belilah mainan kucing yang menarik perhatian si kucing, seperti tongkat tali lonceng yang bisa berbunyi.
Itu dia tips dan trik untuk persiapan memelihara kucing, semoga bermanfaat.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H