"Hati senang walaupun tak punya uang...." potongan lagu jaman dulu, yang sekarang ku dengar. uang...uang, apa ada manusia yang tidak butuh uang??? kata bapakku, uang bukan segalanya, tapi uanglah jembatan penghubung untuk kita melakukan sesuatu. kata ibuku, uang bukan ukuran kebahagiaan seseorang, tapi terkadang uang yang menjadi faktor menuju ke arah bahagia. yang paling penting dalam hidup adalah berkah, tak peduli seberapa uangmu, jika tidak berkah maka hidupmu akan selalu kesempitan. kenapa hidup bisa berkah??? yaitu BERSYUKUR. kebahagian bukan untuk di cari tapi diciptakan, TUHAN telah memberi manusia akal, tangan, kaki, otot dan waktu... agar manusia dapat menciptakan kebahagiaannya sendiri tapi TAK HAKIKI karena HAKIKI adalah BERSYUKUR. - shidiq sutikno, feb 2010- Para pejalan mencari arti sampai lupa diri kemudian mati... Kebutuhanku bukanlah ARTI Kebutuhan sejatiku adalah KAU ! KAU yang Mahatahu kebutuhanku... - shidiq sutikno 27/03/10- Apa yang dapat dibeli oleh Uang ??? Dengan Uang... - kamu dapat membeli tempat tidur, tapi tidak dapat membeli tidur nyenyak. NB :Jangan pernah bekerja hanya untuk mendapatkan uang atau kekuasaan. Mereka tak akan menyelamatkan jiwamu atau membantumu tidur malam. (Marian Wright Edelman) - membeli sebuah jam, tapi tidak dapat membeli waktu... NB :Mereka menganggapku gila karena saya tidak menjual hari-hariku untuk mendapatkan uang; dan saya menganggap mereka gila karena mereka pikir hari-hariku mempunyai harga. (Kahlil Gibran) - membeli sebuah buku, tapi tidak dapat membeli pengetahuan. NB :Kebahagiaan tidaklah hanya bergantung kepada memiliki uang; ia bergantung kepada kegembiraan berprestasi. (Franklin D Roosevelt) - membeli posisi yang bagus dalam pekerjaan, tapi tidak dapat membeli kehormatan. - membeli obat-obatan, tapi tidak dapat membeli kesehatan... membeli darah, tapi tidak dapat membeli kehidupan.. NB: Bona valetudo melior est quam maximae divitiae. (Kesehatan yang baik lebih berharga daripada kekayaan yang amat besar). - membeli sistem keamanan paling canggih, tapi tidak dapat membeli rasa tenang & damai. NB :Anda telah mencapai puncak sukses sesaat setelah Anda tak berminat lagi terhadap uang, pujian, atau publisitas. (Thomas Wolfe) membeli jasa tubuh seorang manusia, tapi tidak dapat membeli hatinya... ************************** ** dijadikan indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu: wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia, dan di sisi Allah-lah tempat kembali yang baik (surga). (ALI 'IMRAN (KELUARGA 'IMRAN) ayat 14) "Hati senang walaupun tak punya U[T]ANG.....^_^ Tetap bersyukur.....(for my self)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H