Ibrani 9:24-26 (TB) Â Sebab Kristus bukan masuk ke dalam tempat kudus buatan tangan manusia yang hanya merupakan gambaran saja dari yang sebenarnya, tetapi ke dalam sorga sendiri untuk menghadap hadirat Elohim guna kepentingan kita. Dan Ia bukan masuk untuk berulang-ulang mempersembahkan diri-Nya sendiri, sebagaimana Imam Besar setiap tahun masuk ke dalam tempat kudus dengan darah yang bukan darahnya sendiri. Sebab jika demikian Ia harus berulang-ulang menderita sejak dunia ini dijadikan. Tetapi sekarang Ia hanya satu kali saja menyatakan diri-Nya, pada zaman akhir untuk menghapuskan dosa oleh korban-Nya.
Karena iman ini, saya mengaku dengan mulut saya, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hati saya, bahwa Elohim telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, dan saya diselamatkan.
Nubuat dalam firman Roma 10:9, telah genap.
Roma 10:9 (TB) Â Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Elohim telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan.
Karena iman ini, saya telah melihat bahwa benar Elohim mengasihi dunia ini, dan telah mengutus Anak-Nya, untuk maksud penyelamatan.
Nubuat dalam firman Yohanes 3:16-17, telah genap.
Yohanes 3:16-17 (TB) Â Karena begitu besar kasih Elohim akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal. Sebab Elohim mengutus Anak-Nya ke dalam dunia bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya oleh Dia.
Puji Tuhan, saya telah bersaksi, sampai pada hari ini.
Nubuat dalam firman 1 Yohanes 4:14, telah genap.
1 Yohanes 4:14 (TB) Â Dan kami telah melihat dan bersaksi, bahwa Bapa telah mengutus Anak-Nya menjadi Juruselamat dunia.
Nubuat dalam firman Mazmur 33:1-4, telah genap.