Malang (24/07/2024) – Desa Donowarih merupakan salah satu desa di Kecamatan Karangploso. Desa Donowarih berbatasan dengan Desa Bocek di sebelah utara, Desa Girimoyo di sebelah timur, Desa Pendem di sebelah Selatan, dan Desa Tawangargo di sebelah barat.
Saat ini kegunaan peta pada suatu wilayah sangat penting. Selain untuk menunjukkan lokasi suatu titik, sekarang peta digunakan dalam suatu perencanaan dan pemanfaatan wilayah desa. Pemetaan strategis yaitu pemetaan dalam peta wilayah administrasi yang mencakup tiap RT. Peta wilayah administrasi digunakan sebagai data untuk mengetahui letak dengan adanya batas suatu wilayah agar terhindar dari permasalahan administrasi. Selain itu, peta wilayah administrasi dapat digunakan dalam perencanaan penomoran rumah atau pemanfaatan wilayah dalam tata guna lahan.
Berdasarkan hal tersebut membuat mahasiswa Kelompok 2 MMD Universitas Brawijaya melakukan pemetaan dan pengolahan data dalam pembuatan peta wilayah administrasi dari Desa Donowarih. Pembuatan peta wilayah dilakukan dengan pengumpulan data PTSL 2020-2021 (Pendaftaran Tanah Sistem Lengkap) berbentuk file .acad dari Pak Ahmad Khoirus Salim selaku Kaur. Umum dan Tata Usaha. Dalam proses pembuatan peta, kemudian dilakukan koordinasi, konsultasi, dan validasi dengan perangkat desa dan tiap kepala dusun.
Dari hasil koordinasi, konsultasi, dan validasi, Desa Donowarih terdiri 54 RT dalam 4 Dusun. Dengan banyaknya RT yang ada di Desa Donowarih, adanya peta wilayah sangat diperlukan khususnya tingkat desa sehingga dalam perencanaan dan pemanfaatan wilayah dapat optimal karena sudah ada batas suatu RT sudah diketahui sehingga tidak terjadi permasalahan administrasi.
Â
Dari peta wilayah yang sudah jadi, selanjutnya dilakukan serah terima kepada pihak perangkat desa yang diwakilkan oleh Pak Ary Widy Hartono selaku Sekretaris Desa. Harapannya dengan adanya peta wilayah administrasi ini dapat memberikan gambar data administrasi Desa Donowarih dan sebagai alat bantu untuk menyediakan informasi yang berguna untuk perencanaan penomoran rumah, pemanfaatan wilayah, ataupun perencanaan di masa pendatang.
Penulis : Shela Putri Yuniarti (Teknik Sipil, Fakultas Teknik)
Dosen Pembimbing : Mohamad Rifan, S.H., M.H.
Lokasi MMD : Desa Donowarih, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H