Mohon tunggu...
SHEFIA SALSABILA
SHEFIA SALSABILA Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswi Universitas Pendidikan Indonesia

Halo, Fia disini! Temukan segudang informasi menarik dan bermanfaat yang bisa kamu baca di linimasa-ku untuk membantu kamu mendapatkan cara baru dalam berkreasi. Salam hangat untuk semua ^_^

Selanjutnya

Tutup

Artificial intelligence

Khusus Maba dan Donatur Kampus Berikut AI Tools yang Memudahkanmu Mengerjakan Tugas Kuliah

4 Oktober 2023   22:22 Diperbarui: 4 Oktober 2023   22:28 636
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa dituntut agar dapat menguasai setiap subjek pelajaran yang telah dituntaskan di bangku sekolah. Memiliki pengetahuan yang jauh lebih luas dapat membantu kamu agar lebih mudah menghadapi setiap tuntutan perkuliahan dan tantangan di era globalisasi saat ini. Tentu tugas kuliah dan sekolah akan terasa sangat jauh berbeda dari segi kedalaman materi, dimana tugas perkuliahan memiliki kompleksitas mendalam serta memerlukan analisis yang tinggi. Selain itu tugas kuliah selalu memerlukan sumber referensi seperti jurnal ilmiah, buku teks khusus, artikel berita, artikel jurnal, dan penelitian. Hal yang sangat mencolok adalah mahasiswa seringkali dituntut untuk lebih mandiri dalam mengerjakan tugas sehingga skill berargumen sangat diperlukan.

Bagi kamu mahasiswa baru yang merasa keberatan atau masih belum terbiasa dengan tugas perkuliahan yang diberikan, berikut website Artificial Intelligence (AI) yang dapat mempermudah kamu mengerjakan tugas:

1. ChatGPT

website chatGPT
website chatGPT

ChatGPT adalah AI tools yang dapat memberikan kamu kemudahan dalam menulis berbagai teks yang kamu inginkan. Mau bikin berbagai jenis teks, cerita pendek, outline topik penelitian, judul esai, skripsi, proposal, pantun bahkan lirik lagu! Tapi jika kamu membuat sebuah esai ataupun teks akademik, ChatGPT tidak bisa menyediakan sumbernya. Singkatnya, AI yang satu ini hanya bisa memberikanmu argumen yang secara otomatis didapatkan dari pencarian google secara umum sehingga kredibilitas dan relevansinya sangat dipertanyakan. AI tools ini cocok untuk kamu yang hanya sekedar mencari inspirasi seperti ide penulisan, outline penelitian atau esai, dan tugas yang tidak terlalu memerlukan sumber kredibel.

2. Perplexity

website perplexity
website perplexity

Berbeda dengan ChatGPT, Perplexity jauh lebih dapat diandalkan karena setiap pertanyaan yang kamu ajukan AI ini langsung menjawabnya dengan mencantumkan sumber dari berbagai platform baik itu website/blogs, artikel berita, dan jurnal ilmiah. Cocok untuk kamu yang ingin membuat sebuah esai atau menyusun proposal penelitian bahkan skripsi!

3. Copy.ai

website copy.ai
website copy.ai

Selesai membuat teks di ChatGPT atau Perplexity kamu langsung submit tugas? Jangan dulu! Alangkah baiknya kamu menggunakan copy.ai untuk mengubah teks tersebut sesuai dengan gaya penulisanmu. Mengapa demikian? Terkadang teks yang dihasilkan dari AI seringkali menggunakan bahasa ilmiah yang kaku dan jarang orang tahu. Gunakanlah copy.ai dan sesuaikan dengan gaya bahasa dan gaya penulisan seperti yang kamu inginkan.

4. SpringerLink

website springerlink
website springerlink

Kamu kenal Publish or Perish dan Google Scholar? Tapi masih kesusahan mencari referensi artikel jurnal yang sesuai dengan topikmu? Atau malah menemukan jurnal yang tidak visible? Kalau begitu kamu bisa kunjungi SpringerLink. AI tersebut menyediakan lebih dari 2,900 jurnal penelitian dan lebih dari 300.000 buku yang diterbitkan secara internasional baik penelitian lama ataupun terbaru setiap harinya.

5. Sci-hub

website sci-hub
website sci-hub

Sudah nemu jurnal yang cocok tapi gak bisa kamu akses? Sayang banget! Untung ada Sci-hub. AI yang satu ini dapat memecahkan kekesalanmu karena sulit membaca teks yang sudah kamu temukan. Dengan Sci-hub kamu dapat membuka jurnal dan berbagai teks lain yang terkunci ataupun berbayar. Beruntung banget kan bisa dibuka dengan gratis!

6. Humata.ai 

website humata.ai
website humata.ai

Kamu pusing harus baca jurnal dari awal sampai akhir? Gunakan Humata.ai untuk membantu kamu meringkas isi dari berbagai teks yang kamu ingin tahu. AI ini sangat berguna bagi kamu yang sedang dikejar deadline untuk me-review jurnal ataupun artikel ilmiah sekaligus bisa lebih hemat waktu!

Sekarang kamu sudah tidak perlu khawatir ataupun repot mengerjakan tugas yang rumit. Namun, meski begitu banyak AI tools yang dapat mempermudah tugas kuliahmu, alangkah baiknya kamu belajar untuk bisa bijak dalam memanfaatkan setiap kemudahan yang disediakan. Perluas pengetahuanmu dan bijaklah dalam menerapkan ilmu.

Terimakasih sudah membaca, berikan like jika kamu suka dan isi kolom komentar jika ada yang ingin kamu tanyakan. Salam hangat untuk semua ^_^

Source(s):

https://chat.openai.com/

https://www.perplexity.ai/

https://www.copy.ai/

https://www.sci-hub.se/

https://www.humata.ai/

https://link.springer.com/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Artificial intelligence Selengkapnya
Lihat Artificial intelligence Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun