"KPU RI tidak melarang pemilih (masyarakat) untuk menkampanyekan atau memilih kotak kosong pada Pilkada Serentak 2024. Kampanye kotak kosong diperbolehkan karena KPU bersikap proporsional terhadap pilihan masyarakat di Pilkada Serentak 2024" Â kata Idham Khalid, Anggota KPU RI, dikutip dari kompas.com (25/9).
Hal senada juga disampaikan, Ahmad Halim sebagai Ketua KPU Kabupaten Batang Hari dalam sambutannya pada Deklarasi Kampanye Damai di gedung Pemuda, Muara Bulian, 24 September 2024, menyatakan, bahwa masyarakat silahkan menkampanyekan kotak kosong di Pilkada Batang Hari 2024, tapi jangan golput dan mengajak orang lain golput.
Pemilih Batang Hari.
Jumlah daftar pemilih tetap (DPT) pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Batang Hari Pilkada Batang Hari 2024 ditetapkan 218.007 pemilih (110.821 pemilih laki-laki dan 107.186 pemilih perempuan) yang tersebar di 540 TPS di 110 desa dan 14 Kelurahan pada 8 kecamatan dalam wilayah Kabupaten Batang Hari. Penetapan DPT Pilkada Batang Hari 2024 ini tertuang dalam Keputusan KPU Kabupaten Batang Hari Nomor 641 Tahun 2024 tertanggal 19 September 2024.
Berikut rinciannya; Kecamatan Mersam tercatat 23.568 pemilih yang tersebar pada 58 TPS di 18 desa/kelurahan, Kecamatan Muara Tembesi 24.608 pemilih (54 TPS di 14 desa/kelurahan), Kecamatan Muara Bulian 50.661 pemilih (117 TPS di 21 desa/kelurahan), Kecamatan Batin XXIV 22.706 pemilih (61 TPS di 17 desa/kelurahan), Kecamatan Pemayung 26.880 pemilih (74 TPS di 19 desa/kelurahan), Kecamatan Marosebo Ulu 26.956 pemilih (70 TPS di 17 desa/kelurahan), Kecamatan Bajubang 31.259 pemilih (79 TPS di 10 desa/kelurahan) dan Kecamatan Marosebo Ilir 11.369 pemilih (27 TPS di 8 desa/kelurahan).
Tapi jika dibandingkan data daftar pemilih tetap pada Pilkada 2020 tercatat 197.613 pemilih, mengalami peningkatan jumlah pemilih di Pilkada 2024 sebanyak 20.394 pemilih  dari 281.007 pemilih.
Jumlah Pemilih Turun.
Jumlah pemilih (DPT) pada Pilkada Batang Hari 2024 mengalami penurunan sekitar 4.196 pemilih jika dibandingkan dengan jumlah Pemilih (DPT) pada Pemilu 2024 yang mencapai 222.203 pemilih. Jumlah pemilih ini mengalami penurunan di seluruh kecamatan yang ada di Batang Hari.