Mohon tunggu...
Shafira Salsabila
Shafira Salsabila Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Im a Vocational Student at University of Indonesia Majoring in Tourism.

Selanjutnya

Tutup

Trip

Katapel Raksasa yang Melontarkan ke Langit Bali! 5GX Reverse Bungy, Bali

12 Desember 2022   14:02 Diperbarui: 12 Desember 2022   14:07 645
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tahukah Anda di Bali terdapat katapel raksasa yang melontarkan Anda hingga ke langit Bali? Jika Anda menyukai sesuatu yang extrem dan menegangkan jangan lupa untuk memasukkan 5GX Reverse Bungy ke dalam daftar tempat yang wajib Anda coba.

Bali memang dikenal dengan keindahan alam yang eksotis. Terdiri dari banyaknya pantai yang sangat indah. Tidak hanya wisatawan lokal, pesona Bali sudah sampai ke telinga masyarakat global. Sehingga sangat layak untuk masuk ke dalam list perjalanan wisata Anda di akhir tahun ini.

Namun, jika mengunjungi Bali kamu tidak hanya selalu pergi ke pantai, gunung, kebudayaan saja. Wahana menantang seperti 5GX reverse bungy pun hadir di Pulau Dewata ini. Belum banyak wahana menantang seperti ini di Indonesia, bagi Travelers yang suka wisata extrem dan menantang, tidak ada salahnya menyempatkan mencoba wahana ini ketika di Bali.

Menegangkan wahana 5GX Bali. Sumber Gambar: Instagram 5gxbali 
Menegangkan wahana 5GX Bali. Sumber Gambar: Instagram 5gxbali 

5GX Reserved Bungy adalah wahana unik yang dapat mengguncangkan adrenalin Anda. Anda akan dilontarkan ke langit dengan katapel raksasa dengan kecepatan hingga ratusan kilometer per jam dan dikembalikan lagi ke bumi. Di 5GX Reverse Bungy Bali ini anda akan diajak merasakan keseruan serta tegangnya 'reverse bungee'. Anda akan duduk dan terkunci dalam sebuah wahana yang bentuknya seperti bola logam.  

Dijamin 5GX Reverse Bungy yang ada di Bali ini bisa membuat Anda bersenang-senang sambil bikin telapak tangan berkeringat. Jelas, bukan permainan untuk mereka yang penakut bukan?

Bentuk 5GX Reverse Bungy. Sumber Gambar: Gmap/Arjun Sarup  (https://travelspromo.com/wpcontent/uploads/2019/09/Reverse-Bungy.-Foto-Gmap-Arjun-Sarup-e1
Bentuk 5GX Reverse Bungy. Sumber Gambar: Gmap/Arjun Sarup  (https://travelspromo.com/wpcontent/uploads/2019/09/Reverse-Bungy.-Foto-Gmap-Arjun-Sarup-e1
Bentuk dari bola tersebut seperti kapsul yang terdapat tempat duduk didalamnya. Anda tidak perlu khawatir soal keamanan, dalam bola tersebut anda akan duduk dengan keadaan badan anda dilindungi oleh beberapa safety belt yang sangat kuat, kemudian Anda akan dilempar tinggi ke udara dengan kecepatan kurang lebih 200 km/jam, setelah itu memantul dan berputar di udara selama beberapa menit.

Uniknya lagi, setelah Anda selesai menaiki wahana tersebut, Anda dapat melihat ekspresi Anda pada video atau hasil rekaman yang disediakan oleh pihak 5GX Reverse Bungy.

Bukan hanya merasakan sensasi seru dan menegangkan ketika bermain 5GX Reverse Bungy. Karena penumpang juga dapat menikmati keindahan Kota Bali di malam hari dengan cahaya lampunya ataupun menikmati sunset yang begitu indah.


Maka dari itu, waktu yang direkomendasikan untuk Anda menaiki 5GX Reverse Bungy ini adalah saat sore hari menjelang sunset dan malam hari karena pemandangan yang akan dilihat sangatlah memukau. Selain itu, perlu Anda pastikan bahwa sebelum menaiki 5GX Reverse Bungy, perut dalam keadaan kosong, menggunakan pakaian yang longgar, menggunakan sepatu  dan memastikan sehat jasmani atau tidak sedang sakit.

LOKASI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun