Mohon tunggu...
Shafa Mutiara Zahirah
Shafa Mutiara Zahirah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Diponegoro

Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro Angkatan 2020

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Peduli Mental! Menjaga Kesehatan Jiwa Remaja di Desa Tegalmlati Melalui Sosialisasi

20 Agustus 2023   08:55 Diperbarui: 20 Agustus 2023   09:17 152
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kabupaten Pemalang (23/07/23) Desa Tegalmlati - Dalam upaya untuk meningkatkan kesejahteraan mental remaja di Desa Tegalmlati, sebuah sosialisasi kesehatan mental telah diadakan di wilayah Dusun 5 yaitu Sigorok pada tanggal 23 Juli 2023. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan tips praktis kepada Bina Keluarga Remaja (BKR) Desa Tegalmlati mengenai pentingnya menjaga kesehatan mental dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan kedepannya. 

Dengan latar belakang meningkatnya tekanan dan tuntutan dalam kehidupan modern, kesehatan mental semakin diakui sebagai aspek penting dalam menjaga kesejahteraan individu. Sayangnya, stigma dan kurangnya pemahaman tentang masalah kesehatan mental masih merupakan masalah di banyak komunitas, termasuk di Desa Tegalmlati. Oleh karena itu, sosialisasi ini dianggap penting untuk membuka dialog dan pemahaman yang lebih baik tentang isu ini.

Penyuluhan kesehatan mental ini dihadiri oleh puluhan remaja dari berbagai kelompok usia di Desa Tegalmlati khususnya di Dusun Sigorok. Ada beberapa juga diwakili oleh Ibunya karena anaknya berhalangan hadir. Acara ini dibuka oleh Perwakilan Ibu Kader PKK (Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga) dan dilanjutkan penyampaian materi tentang Tips Cara Menjaga Kesehatan Mental Bagi Remaja oleh salah satu Mahasiswa Tim II KKN Universitas Diponegoro Tahun 2023 yang ditugaskan di Desa Tegalmlati, yaitu Shafa Mutiara Zahirah dari Jurusan Psikologi Angkatan 2020 yang menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan mental dalam menghadapi tekanan dan perubahan dalam kehidupan sehari-hari.  

Dalam presentasinya, Shafa menyoroti beberapa isu penting seputar kesehatan mental remaja dan memberikan tips praktis bagi para peserta. Beberapa poin utama yang dia bahas antara lain:

1. Katakan Hal Positif Pada Diri Sendiri

2. Tuliskan Hal-hal yang Patut untuk Disyukuri

3. Fokus pada Satu Hal dalam Satu Waktu

4. Olahraga

5. Terbukalah pada Seseorang

6. Tidur Tepat Waktu

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun