dan membahas pentingnya menuntut ilmu Alquran yang merupakan kewajiban bagi setiap muslim dan membahas pentingnya menuntut ilmu serta mengajarkan mereka berbudi pekerti yang luhur dan akhlak mulia dan bisa memasukkan nilai-nilai kejujuran dan kerja keras dan mandiri.
- Kajian ilmu hadist
Kajian ilmu hadits adalah untuk mengajarkan pendidikan dan pengembangan karakter yang disesuaikan dengan hadis-hadis dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkungan sekolah keluarga dan masyarakat.
Ilmu hadist merupakan ilmu yang dikaji setelah Al Quran yang merupakan bagian dari inti keilmuan dalam ajaran Islam.
- Ilmu fiqihÂ
Yaitu ilmu untuk memahami tentang hak dan kewajiban individu sebagai murid atau anak didik serta etika-etika terkait dalam pendidikan dan bisa mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari seperti beribadah dengan niat yang ikhlas dan menjaga adab-adab dalam setiap perkataan dan perbuatan sehari-hari.
- Ilmu aqidah dan akhlak;Â
Ilmu aqidah dan akhlak adalah untuk menanamkan keimanan yang kuat kepada Allah subhanahu wa ta'ala malaikat-malaikat-Nya, rasul-rasul-Nya, kitab-kitab-Nya, mempercayai adanya hari kiamat, dan mempercayai adanya qadha dan qadar dari Allah SWT, Â yang merupakan dasar pendidikan Islam serta mengembangkan ajaran akhlak yang mulia yang diintegrasikan dalam ilmu pendidikan akhlak agar bisa bergaul dengan baik dengan sesama seperti menerapkan kejujuran kesabaran dan rasa syukur.
- Ilmu sejarah Islam dan sirah nabi;
Pelajaran sejarah agar anak didik dapat mengambil hikmah-hikmah dan pelajaran atas peristiwa yang dialami oleh para leluhur kita yaitu para nabi-nabi para sahabat dan para ulama lainnya dan untuk mengambil hikmah dan sebagai teladan dari ajaran-ajaran tersebut untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari
- Ilmu ruqyah dan ibadah;
Yaitu untuk mendorong anak didik agar melaksanakan kewajiban mereka seperti salat berzikir berdoa berpuasa dan membaca Alquran dengan penuh kesadaran dan keikhlasan serta menyelenggarakan kegiatan untuk memperkuat ruh anak didik seperti pengajian tapid Alquran yang dapat mengikutsertakan dalam peserta atau lomba-lomba dalam berbagai event-event atau hari-hari besar agama Islam.
Pengembangan bahan ajar yang islami seperti media pembelajaran serta buku-buku ilmu agama yang mengandung nilai-nilai Islam dan permainan-permainan edukatif islami secara tidak sadar akan membentuk siswa bukan hanya cerdas dalam intelektual tetapi kuat keimanan serta mempunyai akhlak yang baik dan siap berkontribusi positif dalam masyarakat.
Dengan mengintegrasikan ilmu pendidikan tarbiyah dengan ilmu lainnya, kita dapat menciptakan sistem pendidikan yang holistik dan komprehensif, yang mampu menghasilkan individu yang berkarakter mulia, berilmu pengetahuan, dan berakhlakul karimah.
KESIMPULAN
Ilmu pendidikan tarbiyah memiliki peran penting dalam melengkapi ilmu-ilmu lainnya dan memberikan landasan moral dan spiritual yang kuat bagi individu dalam menjalani kehidupan. Dengan mengintegrasikan ilmu pendidikan tarbiyah dengan ilmu lainnya, kita dapat menciptakan sistem pendidikan yang lebih berkualitas dan bermanfaat bagi umat manusia.