Saat tinggal di kamar kost, hal lain yang harus kamu persiapkan yaitu alat kebersihan. Peralatan seperti sapu, kain pel, kemoceng, serok sampah, dan lainnya bisa kamu persiapkan. Setidaknya kamu harus memiliki sapu dan serok sampah untuk menjaga kebersihan kamar kamu dari debu.
Jika kamu memiliki kamar mandi di dalam kamar kost, kamu harus menyiapkan alat pembersih kamar mandi, ya. Kamu harus menjaga kebersihan kamar mandi kamu supaya tidak menjadi sumber bakteri dan nyaman untuk digunakan.
Tempat Sampah
Wajib hukumnya untuk kamu para anak kost memiliki tempat sampah sendiri di dalam kamar atau di luar. Kamu tidak mungkin membuang sampah sembarangan atau menyembunyikan sampah di bawah kasur, bukan?
Kamu bisa menyiapkan tempat sampah kecil yang kamu beri alas kantong plastik. Kantong plastik ini akan memudahkan kamu saat akan membuang sampah kamar di tempat pembuangan. Tetapi, jangan membuang sampah basah ke tempat sampah di dalam kamar, ya. Hal itu hanya akan membuat kamar kost kamu jadi beraroma tidak sedap.
Nah, itu dia beberapa perlengkapan penting yang harus kamu miliki saat akan ngekos! Meskipun kamu sudah tinggal sendiri, kamu tetap harus menjaga kebersihan kamar, ya! Jangan sampai kamar kost kamu menjadi sumber bakteri dan penyakit. Semoga membantu!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H