Mohon tunggu...
Arum Sato
Arum Sato Mohon Tunggu... content writer -

pembelajar

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

BII Maybank2u Apps, Inovasi Tiada Henti dari BII

6 Oktober 2015   18:40 Diperbarui: 6 Oktober 2015   18:45 214
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Narasumber pada peluncuran BII Maybank2u Apps, dari kanan-kiri : Stefanus Willy Sukianto, Danny Oei Wirianto, Amran Hasan, Hansal Savla, Gusnawan Tjan, dan JP Ellis sebagai moderator acara. Foto: koleksi pribadi.

 

Oleh: Setyaningrum

Kompasiana Coverage BII Maybank2u diselengarakan pada Senin, 14 September 2015. Bertempat di Midtown Jakarta Bistro & Lounge, Jl. Tulodong Atas No. 28, Sudirman Central Business District (SCBD), Senopati, Jakarta Selatan. Hadir pada kesempatan tersebut para narasumber, antara lain: Hansal Savla, Senior Director TNS (Taylor Nelson Sofres), Amran Hasan, Head of Corporate Development and Innovation Maybank, Danny Oei Wirianto, mantan Chief Marketing Officer Kaskus yang sekarang menjadi Co-Founder Mindtalk dan Chairman of Merah Putih Inc.

Dari pihak Bank Internasional Indonesia Tbk ada Stefanus Willy Sukianto, Head Wealth Management, Segment Strategy and Electronic Channel dan juga Gusnawan Tjan, Senior Vice President Head of Electronic Channel for Retail Banking. Tak ketinggalan sang moderator, John Patrick Ellis atau disapa JP Ellis, Fintech Association & CEO Cekaja.com.

Head of Liabilities at PT Bank Internasional Indonesia Tbk, Hevi Angweita (tengah), berfoto bersama tim BII pada peluncuran BII Maybank2u di Midtown Jakarta pada 14 September 2015. foto: koleksi pribadi.

Perlu diketahui bahwa Bank Internasional Indonesia merupakan salah satu bank terbesar di Indonesia. Memiliki 425 kantor cabang di dalam dan luar negeri, termasuk cabang Syariah. Dilengkapi dengan 1.524 mesin ATM termasuk di dalamnya CDM ( Cash Deposit Machine) BII di seluruh Indonesia. BII juga terkoneksi dengan lebih dari 20.000 ATM yang tergabung dalam jaringan ATM PRIMA, ATM BERSAMA, ALTO, CIRRUS dan jaringan MEPS di Malaysia, sekaligus terhubung dengan lebih dari 3.500 ATM Maybank di Malaysia dan Singapura.

Beda dulu dan beda pulasekarang. Dulu, untuk menjakau kebutuhan nasabah, bank ramai-ramai segera menempatkan mesin ATM dan segera membuka kantor cabang. Sekarang, dengan teknologi yang semakin canggih, itu saja tidak mencukupi. Mesin ATM tetap dibutuhkan, dan kantor cabang tetap diperlukan. Namun Sesuatu yang mudah dan aman sangat dibutuhkan dalam mobilitas masyarakat kita sekarang ini.

Fakta terbaru menunjukkan bahwa 43 persen dari total populasi di Indonesia menggunakan smartphone, PC (Personal Computer) hanya sekitar 15 persen, dan 4 persen sisanya menggunakan tablet. Hal ini yang menjadi acuan BII dalam mengembangkan inovasinya dengan BII Maybank2u App, inovasi paling gres dari BII. BII Maybank2u adalah sebuah layanan perbankan BII Mobile Banking berbasis internet yang dapat diakses melalui aplikasi ponsel pintar atau smartphone.

Inovasi BII Maybank2u Apps ini ditujukan untuk memenuhi kebutuhan financial dan gaya hidup nasabah BII, yang cenderung mobile. Aplikasi mobile banking berplatform Android dan IOS (dari Apple) ini bukan yang pertama kali dilakukan oleh BII.

Pada 1998, BII telah menyediakan layanan BII Internet Banking yang menjadikannya sebagai bank pertama penyedia layanan internet banking. Disusul pada 2003 dengan menjadi bank lokal pertama yang menyediakan layanan setoran tunai melalui CDM ( Cash Deposit Machine). Pada 2011 dan 2013 BII juga telah meluncurkan BII Mobile Banking berplatform Windows Phone dan BII Mobile Banking berbasis SMS (Short Message Service) dengan metode enskripsi.

Jadi, inovasi bukan hal baru bagi BII. Inovasi yang selalu update dari BII demi menjaga keamanan dan kenyamanan para nasabah dalam melakukan transaksi perbankan. Dan keinginan untuk terus menjaga dan memberi kenyamanan nasabahnya adalah dengan diluncurkannya BII Maybank2u ini. Dengan BII Maybank2u, sebagai nasabah kita bisa melakukan berbagai transaksi perbankan, baik transaksi financial maupun non financial, dengan tak terikat ruang dan waktu. Artinya, di mana pun serta kapan pun kita bisa melakukan transaksi perbankan, melalui ponsel pintar kita. Kita tidak perlu lagi ngantri ke kantor cabang BII untuk sekedar ngecek kurs valuta asing atau reksadana. Cukup dengan ponsel pintar kita, di mana saja dan kapan saja.

Ibaratnya dengan hanya menjentikkan jari dari rumah atau dalam perjalanan ke kantor, kita bisa transfer dana ke orang terkasih, bisa top up pulsa ke anak di seberaang pulau, bisa bayar tagihan air maupun internet di sofa sambil leyeh-leyeh. Sangat simple dan praktis, bukan. Tak harus kita antri di depan loket pembayaran. Waktu dan tenaga pun tersimpan.

Tak sebatas transfer dana dan pembayaran tagihan bulanan saja. Nasabah pun dimanjakan dengan bisa mengakses semua jenis rekening yang dimiliki, seperti Tabungan, Giro, Deposito, Kartu Kredit, dan KPR (Kredit Perumahan Rakyat) atau KTA (Kredit Tanpa Agunan).

Kita pun bisa melihat track record transaksi mutasi kita hingga 3 bulan ke belakang atau 20 transaksi terakhir. Yang paling super dari aplikasi BII Maybank2u ini adalah fitur future date dan recurring transaction, dimana dengan fitur ini kita bisa menyeting waktu transfer dana secara berulang secara otomatis, pada rekening tujuan tertentu, pada waktu tertentu, dengan jumlah tertentu.

Yang tak kalah serunya pula adalah kesempatan nasabah untuk mendapatkan promo BII pada restoran-restoran terdekat dengan teknologi Augmented Reality. Juga, bisa mengetahui lokasi-lokasi ATM (Anjungan Tunai Mandiri) dan kantor cabang BII terdekat.

Berbagai pengaman dan fitur unggulan yang menjadikan BII Maybank2u selangkah lebih maju. Foto: koleksi pribadi.

Dengan mengusung misi humanizing financial services, BII akan selalu berinovasi dengan tetap mengutamakan serta menyesuaikan teknologi dengan kenyamanan dan mobilitas nasabahnya. Dan BII Maybank2u dirancang untuk itu, memberi manfaat yang lebih kepada nasabah dengan berbagai fitur unggulan.

BII Maybank2u ibarat kata seperti instant perbankan, yang sangat cocok dengan mobilitas kita untuk melakukan transaksi perbankan apa saja, kapan dan di mana saja.

Apalagi aplikasi BII Maybank2u ini juga terhubung kepada dunia media sosial seperti Twitter (dengan akun @biifriends) dan Facebook (dengan akun BII Friends Community).

Dari sisi keamanan bertransaksi, BII Maybank2u didukung dengan teknologi Transaction Authorization Code (TAC), kode konfirmasi per transaksi yang selalu berganti tiap transaksi, dan dikirim melalui short message service (SMS) ke nomor ponsel nasabah.

Selain menggunakan TAC sebagai sistem pengaman, BII juga menggunakan security image dan security phrase. Teknologi pengamanan berlapis atau multiple security layer ini membantu sekaligus melindungi nasabah dari peretasan rekening nasabah. Karena, transaksi hanya bisa terjadi di ponsel pintar beraplikasi BII Maybank2u dengan pemilik asli ponsel pintar tersebut. Tegasnya, hanya pemilik rekening sekaligus pemilik asli ponsel pintar yang bisa melakukan transaksi melalui aplikasi ini. Sebab, security image dan security phrase pada aplikasi ini dipilih langsung oleh pemilik ponsel pintar, yang relative bersifat private.

Bila kita menengok sejenak web Bank Internasional Indonesia (BII) di http://www.bii.co.id, dan kita klik tombol demo, kita akan dialihkan ke sebuah pop up page tentang BII Tips Keamanan. Selanjutnya kita akan melihat welcome page sekaligus tata cara masuk menggunakan aplikasi terbaru, internet banking. Sebegitunya BII menjaga dan melindungi nasabahnya dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Dan meski per 1 Oktober 2015, PT Bank Internasional Indonesia Tbk telah berganti nama menjadi PT Bank Maybank Indonesia Tbk, seiring dengan pengakuisisian oleh Maybank (Malayan Banking Berhad), namun hingga saat ini segala fasilitas, manfaat dan fitur layanan perbankan tidak mengalami perubahan sampai dengan pemberitahuan lebih lanjut.

Untuk dapat mengakses BII Maybank2u, nasabah dapat melakukan registrasi di ATM atau cabang BII terdekat. Atau dengan mengunduh aplikasi BII Maybank2u di Google Play Store dan IOS App Store. Sayangnya, saya belum beruntung menikmati layanan terbaru dari BII ini. Mudah-mudahan kedepan saya bisa ikut marasakan inovasi-inovasi dari BII.

 

Jakarta, 06 Oktober 2015

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun