Tahun 2018 kesenian serbung mendapatkan kesempatan untuk tampil di acara Lumajang Jadul dan didukung oleh sponsor dari perusahaan 76. Di tahun 2019 kesenian serbung sekali lagi mendapat kesempatan untuk tampil di acara Lumajang Mbiyen. Sampai saat ini kesenian serbung ini masih terus dilestarikan oleh para pelaku serbung.
Perkembangan Alat Musik Serbung
- 1960 : Serbung mulai populer lagi di kalangan masyarakat sebagai hiburan.
- 1965 : Muncul larangan oleh pemerintahan dikarenakan memainkan nyanyian yang dianggap apatis.
- 1980 : Serbung dipopulerkan kembali
- 1982 : di tahun ini merupakan masa kejayaan kesenian serbung. Serbung ini sering ditampilkan di Desa sebagai hiburan masyarakat. Dan pada tahun ini Kesenian Serbung ini telah diundang oleh dinas Pariwisata untuk tampil di TVRI.
- 1983 : Terpaksa berhenti karena terjadi peristiwa pembantaian di wilayah lain bersamaan dengan pagelaran serbung
- 2000 -- 2005 : tidak adanya roda penggerak di komunitas serbung
- 2005 ke atas : munculnya inisiatif untuk melestarikan kebudayaan serbung kembali
- 2014 : Terbentuknya Pokdarwis sehingga muncul inisiatif kesenian serbung sebagai objek wisata kebudayaan di desa Jatimulyo
- 2017 : Terbentunya organisasi kesenian serbung
- 2018 : Mendapatkan sponsor oleh 76 di Lumajang Jadul
- 2019 : Tampil di acara Lumajang Mbiyen
Jenis - Jenis Alat Musik Serbung
- Serbung : Â Alat musik yang dimainkan dengan cara ditiup. Filosofi dari serbung ini yaitu terdiri dari 2 bagian. Pertama, alat tiupnya terbuat dari bambu yan ujungnya berbentuk runcing agar bisa berbunyi. Bagian kedua, bumbung.
- Ronang : Sebagai alat pendukung serbung yang dimainkan dengan cara dipukul. Terdiri dari tiga alat ronang dengan suara yang berbeda yang dimainkan oleh 1 orang.
- Kendang Keplak : Sebagai alat pendukung serbung yang dimainkan dengan cara dipukul bagian atasnya dengan tangan, keplak mirip dengan gendang tetapi keplak terbuat dari bambu dan pelepah pinang.
- Kendang Pukul (tong -- tong) : Sebagai alat pendukung serbung yang dimainkan dengan cara dipukul dengan bambu.
- Seronen (terompet) : alat musik pendukung yang terbuat dari kayu yang dimainkan dengan cara ditiup.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!