Saat ini pemerintah memberlakukan isolasi dan menyarankan semua warga untuk #DirumahAja agar terhindar dari wabah virus korona. Dampaknya, banyak sekolah dan kampus yang meliburkan siswanya. Walaupun begitu, pihak sekolah biasanya memberikan solusi pembelajaran online agar kegiatan pembelajaran tetap berjalan.
Untuk mendukung hal tersebut, pengajar biasanya di tuntut untuk menyediakan fasilitas pembelajaran online bagi siswanya. Salah satunya yaitu menggunakan Flatform Aplikasi E-Learning.Â
Di artikel kali ini saya akan membagikan beberapa aplikasi elearning gratis terbaik yang bisa anda coba, simak artikel berikut ini...
5 Aplikasi Pembelajaran Online Terbaik
1. Google Classroom
Google classroom merupakan flatform pembelajaran online gratis terbaik saat ini. Kelebihanya yaitu memiliki fitur yang lengkap, mudah digunakan, serta mendukung integrasi yang luas.
Bagi anda yang ingin mengajar secara online, maka anda wajib mencobanya.
2. Edmodo
Edmodo merupakan salah satu pionir penyedia flatform elearning di dunia. Selain mendukung berbagai macam bahasa, edmodo juga menawarkan fitur lengkap serta gratis.
Anda dapat menggunakan edmodo jika ingin mengajar dengan berbagai kemudahan dan fitur yang menarik seperti berbagi konten, memberi soal dan tugas hingga penilaian.
3. Zoom
Zoom sebenarnya merupakan flatform khusus video conference dan biasa digunakan oleh perusahaan untuk melakukan meeting. Namun zoom juga bisa digunakan untuk pembelajaran online jika anda lebih suka mengajar secara langsung via video conference.
Namun, fitur yang tersedia tidak selengkap flatform elearning.Â
4. Schoology
Schoology cocok bagi anda yang ingin mengajar secara interaktif. Fitur dan tampilanya sangat berbeda dari yang lain. Desain yang menarik akan membantu siswa untuk lebih antusias dalam menerima materi.
5. Sosial Media
Jika anda tidak ingin ribet, maka solusinya yaitu menggunakan media sosial. Anda dapat menggunakan facebook untuk livesteaming dan membuat forum grup diskusi.Â
Selain facebook, anda juga dapat melalukan live di instagram atau streaming di youtube. Banyak kok pengajar yang melakukan pembelajaran via sosial media. Karena terbukti lebih mudah, cepat dan familiar bagi siswa.
Itulah beberapa aplikasi elearning gratis yang bisa anda coba. Semoga artikel ini dapat membantu anda tetap produktif walau dalam masa isolasi seperti ini. Sekian artikel kali ini, sampai jumpa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H