Sore hari itu menandakan akhir
Akhir, yang ditandai perpisahanÂ
Ku yang pernah mencintai mu
Saat ini harus berakhir
Sebab memiliki mu saat senja
Terasa sangat berbedaÂ
Yang kurasa tidak  lagi yang kau rasa
Mesra yang menjadi pelipur lara
Bagaikan biasan warna langit yang tenggelam
Sayup-sayup menenggelamkan wajahmu di gelap malam
Bulan pun terlihat gelap saat ku memelukmu
Nampak terlalu sepi dan dirimu bergumam kaku
Senandung kata hati yang tidak lagi berubah mesra
Saat itu terdiam terasa membisu
Matamu isyaratkan rasa tak berujung
Aroma tubuhmu yang wangi mulai sirna dari sisiku
Cerita yang pernah kita upayakan
Semoga dirimu lupakan
Kau tau, aku merelakan
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI