Closing adalah tahap akhir seorang sales untuk memastikan produk yang ditawarkan terjual dan menjadi penjualan yang dapat dicatat oleh perusahaan. memang closing ini merupakan hal yang paling sulit dalam sebuah transaksi jual beli, untuk mencapai sebuah kata sepakat diperlukan analisa permasalahan yang di miliki oleh calon konsumen sehingga kita sebagai sales yang baik mampu memberikan jembatan penyebrangan agar para calon konsumen bisa menyebrang dan menjadikan mereka konsumen kita.
Dalam hal tersebut tentu sales harus mengerti benar product knowledge ditambah lagi kemampuan analisa pemecahan masalah yang baik agar terjadi closing. misal contoh, ada seorang pedagang buah mau beli mobil untuk kegiatan usahanya misal seharga 150 juta dengan dp minimal 50 juta, sedangkan saat itu dia hanya memiliki uang tunai dalam tabungannya sebesar 10 juta rupiah, bagaimana caranya? kekurangan Dp lagi 40 juta tersebut lah yang dimaksud dengan permasalahan yang mesti dipecahkan oleh para sales yang baik. si calon konsumen ini perlu didalami apakah dia memiliki agunan lain yang bisa dijaminkan sehingga bisa mendapatkan sejumlah uang dari pinjaman untuk pembayaran dp, kalau yang lain apakah mereka punya saudara atau teman yang bisa dipinjamkan uang untuk menutupi DP tersebut sehingga terpenuhi dpnya, atau ada aset yang bisa dijual sehingga dp tersebut dapat dipenuhi atau cara-cara lainnya sehingga Dp tersebut mampu dipenuhi oleh si calon konsumen.
Pada dasarnya semua orang dengan penghasilan berapapun mampu membeli apapun selama si sales memang punya niat untuk melakukan closing. Semua ini kembali pada wawasan seorang sales itu sendiri sehingga mampu mencarikan solusi terbaik agar Calon Konsumen dapat menyeberang menjadi Konsumen maka Sales harus menyiapkan "Jembatan Penyebrangan". Segala jenis usaha memiliki pola Jembatan Penyeberangan yang berbeda-beda. Misal Jualan Rumah, Si Calon Konsumen hanya mampu membayar 50 juta per bulan sedangkan DPnya minimal 400 juta, Jembatan Penyeberangan yang bisa dibuat? DP tersebut bisa dicicil 8x selama 8 bulan.. Masuk Akal? Every Problems Must Have Solutions as Long as We Thought Hard Enough.
CLOSING is the Hardest Part, Ketika kita sudah merasakan Closing pertama maka Closing selanjutnya akan terasa jauh lebih mudah. Perlu diingat oleh para sales, penyebab utama orang membeli adalah KEPERCAYAAN, ketika konsumen memiliki KEPERCAYAAN terhadap sales ataupun produk yang dijualnya maka Step by step tadi tidak perlu dilakukan, Karena dalam transaksi Penjualan itu Kepercayaan yang UTAMA, namun Kata Pak Alex P. Candra "Success is 20 years in the making" jadi untuk menjadi sales yang benar-benar sukses tidak bisa terjadi tiba-tiba ada banyak proses dan tahapan yang mesti dilalui.
Semoga Bermanfaat
Gede Semadi Putra
@gedesemadiputra
www.semadiputra.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H