Setelah Anda melaksanakan refleksi terkait peran Anda dalam menciptakan budaya positif, isilah kolom harapan berikut ini:
- Apa saja harapan-harapan yang ingin Anda lihat berkembang pada diri Anda, sebagai seorang pemimpin pembelajaran yang memiliki pengaruh pada warga sekolah, terutama murid-murid Anda setelah mempelajari modul ini?
Saya memimpikan menjadi seorang pemimpin pembelajaran yang berpihak pada murid, inspiratif dan komunikatif serta dapat memberikan teladan bagi murid-murid dan rekan guru, dapat menjadikan murid-murid saya menjadi pribadi yang memiliki kepedulian budaya dan sosial serta cinta lingkungan.Â
- Apa saja harapan-harapan yang ingin Anda lihat berkembang pada murid-murid Anda setelah mempelajari modul ini?
Siswa dapat membangun seluruh jaringan komunikasi dari segala jenis dan level baik komunikasi vertikal maupun horisontal, lebih terbuka dan transparan, mereka dapat menciptakan kebersamaan dan rasa saling memiliki yang tinggi terhadap praktik baik yang mereka dapat, sehingga tercipta solidaritas dan rasa kekeluargaan yang tinggi. Jika melakukan kesalahan akan segera dapat diperbaiki, dapat beradaptasi dengan baik terhadap perkembangan IPTEK.Â
Selanjutnya, tuliskan ekspektasi
Apa saja kegiatan, materi, manfaat yang Anda harapkan ada dalam modul ini?
Saya berharap setelah mendapat materi modul ini, maka dapat mengimplementasikan dan diterapkan di sekolah, serta pelaksanaanya berjjalan secara berkesinambungan dan berkelanjutan, tidak teoritis belaka, sebatas gugur kewajiban, menyelesaikan modul saja. Lelahnya menjadi Lillah...apalagi di 10 tahun masa pengabdian saya sebagai guru...saya berharap tidak N-A-T-O, no action talk only...alias OMDO...omong doang.Â
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H