. Ciri khas lainnya terdapat ruangan yang penuh dengan tanaman hijau dan cahaya, adanya kanopi kaca terbesar di lobby utama, kanopi tersebut tahan di segala cuaca. Ruang terbuka ini menjadi ikon kota terbaru.
Yang unik dari mall ini, terdapat Gerai Layanan Publik yang terletak di lantai basement 2. Disini masyarakat dapat menikmati layanan pemerintah berupa layanan administrasi yang menjadi lebih dekat dan memudahkan masyarakat Kabupaten Bogor.
Untuk pertama kalinya dalam Mall terdapat kantor pelayanan pemerintah, sehingga masyarakat  jadi lebih nyaman, dapat mengurus layanan administrasi sekaligus dapat melakukan aktivitas berbelanja yang menyenangkan.
Dalam acara Grand Opening AEON MALL Sentul City, tidak lupa pula untuk bisa menciptakan momen berbagi, bahwa dikarenakan imbas dari masa pandemi yang berkepanjangan ini, membuat penduduk area sekitar merasakan dampak ekonomi yang menurun drastis dan menjadi serba sulit, oleh karena itu melalui pemerintah Kabupaten Bogor, pihak AEON MALL akan membagikan bantuan berupa paket sembako untuk masyarakat sekitar yang terkena dampak pandemi.
Selain menawarkan kelengkapan kebutuhan berbelanja, di mall ini juga menyediakan area outdoor yang tentunya membuat para pengunjung akan betah, karna tersedia Rooftop Garden, yang terletak di lantai 3. Yang nantinya juga berencana akan memperluas lagi area taman dengan area bermain untuk anak dan area lainnya.
AEON MALL Sentul City, bukan hanya sekedar pusat perbelanjaan, melainkan tempat wisata belanja yang sangat menarik untuk masyarakat sekitar dengan sensasi suasana yang hijau juga memiliki pengalaman terbaru. Yukk semua datang dan nikmati wisata berbelanja di AEON MALL Sentul City.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H