Seiring berjalannya waktu, akhirnya Madsuda mempunyai beberapa karyawan tetap yang mampu bertahan. Ke depannya Madsuda akan tetap menerima karyawan baru, karena sejak perusahaan ini didirikan, permintaan akan jasa pembersihan kodokushi meningkat setiap tahunnya. Dengan demikian ia membutuhkan banyak karyawan untuk bekerja di perusahaannya
Bagi Pembaca yang ingin melihat video dokumenter tentang pekerjaan yang dilakukan Madsuda dan timnya saat bertugas, saya sertakan videonya di akhir tulisan ini.
Teriring harapan semoga kita yang tinggal di tanah air tercinta Indonesia, masih akan terus saling peduli satu sama lain. Jangan takut untuk mengulurkan tangan membantu siapa saja yang mungkin berada dalam bahaya merasa sendirian.Â
Semoga pemerintah Jepang bisa mengatasi tren kodokushi di negaranya, sehingga fenomena ini bisa makin berkurang.
Bagaimanapun kondisi ini -bagi saya pribadi- sangat memprihatinkan dan menyedihkan. Semoga bisa diambil hikmahnya.
Jakarta, 26 Juni 2021
Seliara
Referensi
Untuk artikel kesehatan mental lainnya, silakan klik "Seliara kesehatan mental"
Berikut ini video dokumenter tentang aktivitas pembersih 'kodokushi', yaitu pekerjaan apa saja yang dilakukan Madsuda bersama timnya saat menjalankan tugasnya.