Mohon tunggu...
MH Raden
MH Raden Mohon Tunggu... Konsultan - Pemerhati Media sosial

Sharing adalah hal terbaik yang dilakukan manusia, agar menjadi sama-sama belajar dan saling berbagi, untuk dunia yang lebih baik.

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Review Mancing di Segara Anakan Metode Umpan "Secret Strike"

11 Januari 2019   15:15 Diperbarui: 19 Februari 2019   13:26 1612
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Waktu memancing yang bagus 4 - 6 hari bulan, 9 - 12 hari bulan, 20 - 21 hari bulan, dan 24 - 26 hari bulan. Pada tanggal-tanggal arab ini kita bisa memancing satu harian dan mendapatkan gerakan air laut waktu pasang dan surut, gerakan air pasang dan surut tidak kencang.
Pada hari bulan 7 - 8 dan 22- 23 hari bulan disebut air mati. 

Gerakan pasang dan surut tidak terjadi bahkan bisa dikatakan aktifitas ikan mencari makan tidak agresif.Hari bulan 27 - 3 dan 13 - 19 hari bulan. Waktu ini jarang digunakan untuk memancing, karena pasang surut air kencang, umpan yang kita lemparkan tidak dapat turun atau terbawa arus dan waktu untuk mancing sangat singkat.

Btw kalo susah nginget-nginget itu rumus, alternative juga bisa liat info BMKG di lokasi tempat memancing. Biasanya ada info harian untuk nelayan tentang kondisi ombak dan angin pada hari itu. Mengingat lagi banyak bencana dan tsunami Guys, sebaiknya kalo BMKG memberikan status warning tidak perlu dipaksakan pergi mancing di laut. Kalo terjadi apa-apa kasian kan anak istri dirumah.

Sekedar sharing untuk mancing di segara anakan dan hutan mangrove ada beberapa teknik yang bisa dipakai diantaranya sebgai berikut :

  • Yang pertama adalah Teknik casting yaitu teknik mancing dengan cara melempar dan menarik kembali yang dilakukan berulang- ulang sampai ikan menyampar umpan. Teknik ini digunakan untuk menarik perhatian ikan yang lagi
    berlindung atau bersembunyi. tapi perlu diperhatikan teknik ini dapat dilakukan memancing ikan kakap putih pada umumnya. Untuk mancing ikan dasaran tidak disarankan karena dasar dari sungai dihutan bakau banyak terdapat kayu yang tumbang maupun akar pohon.
  • Nah kalo lo punya essence perangsang, kebetulan secret strike yang sedang gue coba. lo bisa pake dengan cara mengoles sedikit saja di bagian umpannya. Nih secret strike amis segarnya luar biasa kuat dan gak ilang-ilang. Kalo di air laut secret strike di oles agak tebal sedangkan di air tawar cukup tipis saja, karena pengalaman gue ikan laut lebih suka dengan aroma amis yang kuat.
  • Kedua adalah Teknik bottom atau mancing dasaran yaitu teknik yang menggunakan pemberat atau timah yang diikatkan diujung rangkaian mata kail pancing, biasanya digunakan untuk menangkap ikan dasaran seperti ikan kakap merah, ikan kerapu, sembilang dan lainnya. Teknik ini sangat sederhana dan banyak digunakan oleh
    pemancing. disamping itu tidak harus menggunakan joran cukup memakai roll atau gulungan. Kalo pakan yang dipakai bukan manik-manik udang dsb Gue saranin secret strike essence ini dicampurkan kedalam pakan cuku 2 tetes saja untuk untuk sekitar 1 ons pakan. Amis tidaknya bisa diatur selanjutnya dengan menambah essence umpan secret strike atau dengan menambah pellet pakan buatannya.

Hasil pancingan

Cara mancing ikan dasaran menurut jenis sebagai berikut:

  • Jenis ikan jenahar, jenis ikan ini sering berada didasar yang berpasir atau dikedalaman sekitar 2 -- 4 meter.Cara mancing berbeda dengan kerapu dan kakap merah, umpan yang kita lemparkan diusahakan jangan sampai kedasar tapi tergantung karena jenis ini termasuk ikan pertengahan, mainkan atau gerakkan sesering mungkin untuk menarik perhatian ikan. Umpan yang digunakan udang hidup, mengenai besarnya juga
    disesuaikan dengan target yang ingin kita dapatkan.
  • Jenis ikan kakap merah, cari tempat yang banyak batang pohon yang tumbang atau dekat dengan akar-akar pohon bakau, lempar pancing didekatnya, tunggu sampai ikan memakan umpan. Umpan yang digunakan biasanya udang hidup, ikan belanak, ikan mujair, dan cumi-cumi, besarnya umpan disesuaikan dengan target yang  kita inginkan.
  • Jenis ikan kerapu, cari tempat yang ada batang pohon tumbang atau dekat dengan akar-akar pohon bakau yang rapat, lempar pancing disekitarnya dan mainkan atau gerakan sekali-sekali pancing untuk menarik perhatian ikan. Umpan dapat digunakan udang hidup maupun mati dan cumi-cumi.
  • Jenis ikan gulama (kepala batu), jenis ikan ini berada didasar yang dalam bisa mencapai 8 meter, berada ditengah pertigaan sungai, jenis ikan berkelompok, bisa menggunakan 3 mata kail sekaligus. Umpan yang digunakan udang mati yang dikupas kulitnya, ikan dan cumi-cumi yang dipotong-potong kecil.Cara mancing teknik casting untuk disungai hutan bakau yang sering dilakukan untuk memancing jenis ikan kakap putih ada juga jenis kakap merah tapi jarang dilakukan.
  • Jenis ikan kakap putih biasanya berada pada daerah banyak terdapat kayu tumbang, disekitar akar pohon bakau dengan kedalaman antara 0,5 - 2,5 meter dan daerah pantai. Umpan yang digunakan udang, ikan belanak, ikan bandeng dan ikan mujair yang hidup, besarnya juga disesuaikan dengan target yang ingin kita dapatkan.

Testimoni Umpan Secret Strike Buat Mancing.

Testimoni Umpan Secret Strike Buat Mancing, kalo kamu cukup hobi memancing ya kadang kita perlu eksplorasi. termasuk nyobain salah satu eesene pancing alami secret strike, kita gak pernah tau mana aroma yang disukai ikan, cuman saya pake ini karena bahannya yang alami , akrena alami logikanya pasti ikan suka. dan beberapa kali mancing dei berbagai medan gak mengecewakan review gue buat secret strike kesimpulannya begini 

review umpan pancing secret strike pendapat pribadi

review-umpan-pancing-secret-strike-2019-5c3c2f5caeebe106f22164e6.jpg
review-umpan-pancing-secret-strike-2019-5c3c2f5caeebe106f22164e6.jpg

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun