Mohon tunggu...
Sefiyan Eza Nur Hidayat
Sefiyan Eza Nur Hidayat Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Negeri Semarang

Website ini dikelola oleh Sefiyan Eza Nur Hidayat yang merupakan mahasiswa aktif jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Negeri Semarang. Sefiyan lahir di Purbalingga, Jawa Tengah. Hobinya adalah mendengarkan musik, bermain voli, dan bernyanyi. Sosial media yang paling aktif digunakan olehnya adalah Instagram dengan nama @sefiyan_eza2. Ada pula facebook yang biasa digunakan untuk menonton video-video unik, bernama Sefiyan Eza.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Sosialisasi Anti Bullying di SD Negeri Jimbaran 01 Sebagai Upaya Meminimalisir Tindakan Bullying di Lingkungan Sekolah

28 Juli 2024   11:15 Diperbarui: 28 Juli 2024   11:24 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

SEMARANG - dalam upaya meminimalisir tindakan bullying di lingkungan sekolah, Tim Unnes Giat 9 Desa Jimbaran mengadakan sosialisasi anti bullying yang berlangsung pada hari Jumat, 26 Juli 2024. Acara ini digelar di aula sekolah dengan pemateri Briptu Iftalendra Heka Saputra, seorang anggota polisi yang dikenal aktif dalam kampanye anti bullying.

Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan pembukaan oleh pembawa acara Sefiyan Eza dan Herawati Cahya. Keduanya mengajak seluruh peserta yang terdiri dari siswa dan tenaga pendidik sekolah untuk bersama-sama menyimak materi yang akan disampaikan oleh Briptu Iftalendra. Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SD Negeri Jimbaran 01, Bapak Mulyanto, S.Pd., SD., menyampaikan pentingnya sosialisasi ini sebagai salah satu langkah preventif dalam mengatasi bullying yang kerap terjadi di lingkungan sekolah.

Doc. Unnes Giat 9 Desa Jimbaran
Doc. Unnes Giat 9 Desa Jimbaran

Briptu Iftalendra dalam pemaparannya menekankan dampak negatif bullying baik bagi korban maupun pelaku. "Bullying bukan hanya berdampak pada korban, tetapi juga pada pelaku yang dapat mengembangkan perilaku negatif di masa mendatang. Oleh karena itu, penting bagi kita semua untuk memahami dan mencegah tindakan ini sejak dini," ujar Briptu Iftalendra.

Selain memberikan penjelasan mengenai jenis-jenis bullying, dampak bullying, dan cara menghadapinya, Briptu Iftalendra juga mengajak siswa untuk lebih peduli terhadap sesama teman dan tidak ragu untuk melaporkan jika terjadi tindakan bullying. "Keberanian untuk melaporkan adalah langkah awal untuk menghentikan bullying. Jangan pernah takut untuk berbicara dan mencari bantuan," tambahnya.

Doc. Unnes Giat 9 Desa Jimbaran
Doc. Unnes Giat 9 Desa Jimbaran

Acara sosialisasi berlangsung interaktif dengan sesi tanya jawab yang diikuti antusias oleh para siswa. Mereka diberi kesempatan untuk menjawab pertanyaan yang telah disiapkan oleh panitia. Kemudian bagi yang bisa menjawab akan mendapat hadiah. Briptu Iftalendra juga memberikan apresiasi bagi salah satu siswa yang dapat menjawab pertanyaan yang beliau berikan.

Sebagai penutup, Sefiyan dan Herawati mengajak seluruh peserta untuk bersama-sama menerapkan apa yang telah dipelajari selama sosialisasi. "Mari kita ciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua. Stop bullying, mulai dari diri kita sendiri," seru mereka.

Herawati Cahya yang merupakan penanggung jawab kegiatan ini juga menyematkan lagu kampanye anti bullying. Anak -- anak dengan antusias mengikuti dan menyanyikan bersama lagu kampanye anti bullying ini. Bahkan ada yang berani maju ke depan untuk menyanyikan lagu tersebut.

Doc. Unnes Giat 9 Desa Jimbaran
Doc. Unnes Giat 9 Desa Jimbaran

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun