Sebagai orang tua pasti menginginkan sang anak agar tetap dalam keadaan sehat. Untuk memenuhi keinginan tersebut, sang anak perlu dihimbau untuk menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Perilaku hidup bersih dan sehat atau yang biasa dikenal dengan PHBS memiliki pengertian semua perilaku kesehatan yang dilakukan dalam sehari-hari dengan kesadaran pribadi sehingga mampu untuk melindungi diri sendiri dan dapat berperan aktif dalam mewujudkan kesehatan masyarakat. Jika orang tua menerapkan PHBS ini, maka sang anak akan dengan mudah juga untuk mengikutinya karena pada dasarnya apapun yang dilakukan orang tua pasti dilihat dan ditiru oleh sang anak.Â
Manfaat dari dilakukannya PHBS sendiri adalah untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat sehingga masyarakat dapat mencegah penyakit baik menular maupun tidak. Adapun beberapa indikator PHBS yang bisa dilakukan oleh orang tua dan ditiru oleh sang anak, sebagai berikut :
Mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir baik sebelum atau sesudah makan
Mengkonsumsi makanan yang bersih dalam cara pengelolaannya dan sehat dalam zat gizinya
Melakukan aktivitas fisik (olahraga) dengan teratur
Tidak merokokÂ
Dapat dilihat bahwa keempat indikator tersebut sudah kerap kali didengar. Hal ini menandakan jika PHBS memang sangat penting untuk diterapkan dalam sehari-hari, terutama pada sang anak yang masih menjalani pertumbuhan dan perkembangan. Untuk itu segeralah untuk menerapkan PHBS sejak dini untuk menghindari hal apapun yang nanti akan terjadi.
Referensi :
Kementerian Kesehatan RI. 2016. "PHBS". Diakses pada tanggal 18 Agustus 2023. https://ayosehat.kemkes.go.id/phbs
Kementerian Sosial  RI. "PHBS : Penguatan Kapabilitas Anak dan Keluarga". Diakses pada tanggal 18 Agustus 2023. https://kemensos.go.id/uploads/topics/15863905705284.pdf
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H