Mobil yang kami naiki ini adalah mobil matic, namun tak lagi mengusung pada rem tangan ditarik, tetapi cukup memencet tombol yang ada. Mobil ini juga memiliki sistem power dan ecopower. Juga di mobil Veloz ini, ketika kita ingin injak gas namun ada penghalang di depannya, maka mobil akan melakukan rem secara otomatis.
Untuk kamu yang malas membawa charger, tak perlu takut, karena di mobil ini sudah disediakan wireless charger.Â
Setelah mendengar penjelasan secara detail, juga merasakan langsung experience membawa mobil New Veloz ini, saya semakin yakin bahwa mobil ini memang nyaman digunakan untuk traveling. Kursi penumpangnya cukup punya space yang lega, ditambah dengan fitur-fiturnya, akan membuat kamu semakin nyaman berkendara.
Booth-Booth Lainnya
Setelah melakukan test drive, saya kembali lagi ke dalam Mall Kelapa Gading untuk melanjutkan QR Hunt Journey. Saya melanjutkan ke booth T-Intouch, yakni sebuah aplikasi dari Toyota yang berfungsi untuk melacak posisi mobil dan mengetahui informasi berguna lainnya dari jarak jauh menggunakan telepon genggamnya.
Jadi kamu tak perlu lagi khawatir bila ada tangan-tangan jahil yang ingin mencuri mobilmu. Karena melalui T-Intouch, kamu dapat melacaknya dan membuat mobil All New Veloz ini terasa lebih aman.
Di sebelah booth T-Intouch, juga disediakan booth yang berisi satu unit Veloz yang dimana pengunjung dapat melihat langsung isi dalam mobilnya. Saya mencoba untuk melihat-lihat kembali dalam mobilnya yang ternyata cukup luas. Di belakangnya juga terdapat layar yang bisa kita gunakan untuk menonton di kala kita bosan dalam perjalanan.
Saya akhirnya telah selesai melakukan rangkaian QR Hunt Journey, dan saya menuju meja penukaran yang dimana nomor yang diberikan di awal meja registrasi dapat ditukarkan dengan satu minuman kaleng beserta tumbler dari Toyota.Â
Sebelum ditukarkan, pengunjung diharuskan kembali melakukan scan QRIS dan mengisi survey bagaimana pengalaman serta saran terhadap acara Velozenses.