Mohon tunggu...
Satria Adhika Nur Ilham
Satria Adhika Nur Ilham Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Nominasi Best in Spesific Interest Kompasiana Awards 2022 dan 2023 | Movie Enthusiast of KOMiK 2022

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Masjid Kubah Emas, Masjid Ikonik di Kota Depok yang Megah, Indah, dan Menjadi Favorit Banyak Orang

30 April 2021   22:39 Diperbarui: 30 April 2021   22:38 2412
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tempat berwudhu yang nyaman di Masjid Kubah Emas, sumber : dokpri

Setiap daerah pasti memiliki ciri khas masjidnya tersendiri. Mulai dari Jakarta, Depok, Bandung, Cirebon, dan daerah lainnya pasti memiliki ikon atau desain masjid yang khas dan berbeda. Misalnya, di Jakarta ada Istiqlal, dimana kapasitasnya masjidnya bisa mencapai 250.000 orang.

Karena saya tinggal di Depok, maka masjid khas di daerah saya adalah Kubah Emas. Ya, masjid yang akrab dikenal dengan nama Masjid Kubah Emas ini bernama asli Masjid Jami' Dian Al-Mahri. Nama masjidnya sendiri diambil dari nama asli pembuatnya yang bernama sama. 

Dilansir travel.detik.com, seperti namanya, kubah masjid ini memang benar-benar dilapisi emas 22 karat. Sebanyak 5 kubah dilapisi emas setebal 2-3 mm. Selain kubah yang dari emas, ada pula relief hiasan di tempat imam yang terbuat dari emas 18 karat. Sedangkan pagar di lantai 2 dan hiasan di 168 mahkota masjid terbuat dari sisa emas atau prado. 

Masjid ini menjadi salah satu masjid ikonik khas kota Depok. Banyak orang yang datang dari jauh, seperti Kalimantan, Jawa Timur, dan daerah lainnya untuk berkunjung ke Masjid ini. Memang, masjid ini mempunyai daya tarik tersendiri, dimana halamannya yang luas serta nuansa masjidnya yang megah membuat banyak orang ingin berkunjung ke masjid ini.

Kondisi Masjid Kubah Emas sebelum pandemi, sumber : travelingyuk.com
Kondisi Masjid Kubah Emas sebelum pandemi, sumber : travelingyuk.com

Pertama kali saya berkunjung ke masjid ini adalah ketika waktu saya masih TK. Dimana hari itu saya dan teman-teman saya sedang ada manasik haji. Kesan pertama kali saya datang kesana, saya langsung kagum dan merasa nyaman ketika berada di dalam masjid tersebut.

Sebelum pandemi, masjid ini selalu ramai oleh pengunjung, dengan jumlah hampir 7.000 orang perhari. Terkadang, saya dan teman saya melaksanakan sholat Jum'at di masjid ini. Walau jarak dari rumah ke masjid ini sekitar 15-20 menit, saya tak keberatan dan selalu senang ketika berkunjung ke masjid ini.

Semenjak pandemi datang, saya jadi jarang sholat Jum'at ataupun sekedar berkunjung ke masjid tersebut. Padahal dulunya masjid ini selalu menjadi favorit saya. 

Akhirnya, kemarin malam, saya memutuskan untuk mencoba sholat Tarawih di Masjid Kubah Emas. Saya penasaran, apakah kondisi masjid ini tetap sama atau berubah. Saya mengajak teman saya untuk melaksanakan sholat di Masjid ini. Jadilah kami berdua naik motor di malam hari.

Masjid Kubah Emas di malam hari, sumber : dokpri
Masjid Kubah Emas di malam hari, sumber : dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun