Mohon tunggu...
Elisabeth Murni
Elisabeth Murni Mohon Tunggu... Editor - dream - journey - discover

Ngeblog di RanselHitam.Com, berkolaborasi di Maioloo.Com, masak-masak di kitabrasa, jualan wedang rempah budhe sumar. Menerima jasa edit dan tulis ini itu.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Terpikat Martadas, Martabak Pedas yang Rasanya Juara

7 Februari 2024   20:10 Diperbarui: 7 Februari 2024   20:31 321
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Varian Martadas mozarela yang yummy - Dok: Istimewa

Karena konsepnya berbeda dengan kedai martabak yang biasanya hanya kaki lima, pengunjung pun bisa bersantai di kedai sambil bercengkerama dengan keluarga atau malah mengerjakan tugas. Psssst, tepat ini menyediakan free Wi-Fi lho. Nugas sambil ngemil Martadas dan minum es coklat terdengar menarik, bukan?

Martadas buka setiap hari dari pukul 15.00 -- 22.00 WIB. Namun, ke depannya ada rencana untuk buka mulai pagi. Jika ingin berkunjung ke warung Martadas, jangan lupa siapkan uang yang cukup, ya. Aneka menu Martadas dijual dari harga Rp 25.500 ke atas. Tersedia paket hemat dan juga paket Jumbo.

Selain di kedai dekat Masjid Suciati, Martadas juga membuka outlet di Indomaret Sendangadi, Jl Magelang KM 8. Hanya saja untuk outlet di Jalan Magelang masih berkonsep take away. Bagi para pengguna jasa layanan ojek online, Martadas juga tersedia di aplikasi Go-food. Jadi, tak ada alasan lagi untuk tidak mencicipinya, bukan?

BUMKal Sendang Makmur, Pelopor di Balik Keberadaan Martadas

Outlet Martadas yang baru saja diresmikan Lurah Sendangadi, Bapak Sugengno - Dok: Istimewa
Outlet Martadas yang baru saja diresmikan Lurah Sendangadi, Bapak Sugengno - Dok: Istimewa

Satu hal yang menarik dari Martadas adalah fakta bahwa usaha ini berada di bawah Bumkal Sendangadi. Bumkal sendiri merupakan singkatan dari Badan Usaha Milik Kalurahan. Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2024 tentang Desa, saat ini tiap desa atau kalurahan diwajibkan untuk memiliki badan usaha sendiri.

Hal ini juga dijelaskan oleh Lurah Sendangadi, Bapak Sugengno, saat melakukan prosesi pemotongan pita dalam acara grand opening Martadas, Minggu 4 Februari 2024. Keberadaan Martadas sebagai bagian dari BUMKal Senang Makmur, selain sebagai realisasi dari UU, juga diharapkan mampu memberi kesejahteraan bagi anggota dan karyawan yang ada di dalamnya.

Pemilihan usaha Martadas sendiri karena dianggap cukup potensial, mengingat martabak adalah camilan yang familiar di masyarakat. Sementara itu, pemilihan martabak pedas karena saat ini belum ada inovasi usaha tersebut di Yogyakarta. Jadi bisa dibilang bahwa Martadas adalah kuliner martabak pedas pertama di Yogyakarta. Dengan adanya usaha Martadas, diharapkan mampu menggerakkan perekonomian di level kalurahan.

Jadi, apabila Anda berkunjung ke Jogja dan singgah ke Masjid Suciati, jangan lupa untuk mampir juga ke Outlet Martadas, ya! Ditunggu kehadirannya!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun