anggar Saraswati ikut berkiprah dan unjuk pentas pada even Jalan Sehat Ulang Tahun BKM Panggungharjo ke 11 dan Hari Jadi Desa Panggungharjo ke-65 yang digelar Minggu 10 April 2011. Jalan Sehat yang diikuti lebih dari 4000 peserta ini menyuguhkan beberapa kesenian, diantaranya pentas tari dari Sanggar Anak Saraswati.
Pada even jalan sehat ini Sanggar Anak Saraswati mementaskan 2 tarian, yaitu tari Lilin dan Tari Senggolan. Untuk Tari Lilin dikemas dengan komposisi 7 penari sedangkan Tari Senggolan dipola dengan 6 penari yang kesemuanya dari anak-anak Sanggar Saraswati.
Menurut penuturan ibu Yani selaku koordinator sanggar yang juga sebagai guru tari, tujuan dari sanggar anak Saraswati mengeluarkan pentas tari untuk memberikan pijakan mental di depan umum, serta menumbuhkan agar anak senang dengan budaya kita, bangsa Indonesia. Kami cukup lega, anak-anak bisa pentas dengan baik, dan penonton cukup antusias menikmati suguhan dari anak-anak kami, tambah ibu lulusan SMKI ini.
www.saraswati.web.id
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H