Mohon tunggu...
Sapar Diyono
Sapar Diyono Mohon Tunggu... profesional -

Komunitas Peduli Lingkungan, Alumni Fakultas Kehutanan UGM http://sapardiyono.blogspot.com/

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Terima Kasih TVRI

25 September 2014   03:32 Diperbarui: 17 Juni 2015   23:38 841
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_325415" align="aligncenter" width="624" caption="http://blog.incheon2014ag.com/ Lambang Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan."][/caption]

Terima Kasih TVRI

Di tengah  susahnya mencari tayangan televisi yang bermutu di Indonesia, kita patut memberi apresiasi yang luar biasa kepada TVRI yang telah secara setia dan konsisten menayangkan berbagai tayangan olahraga multievent seperti  Sea Games, Asian Games dll. Bahkan Asian Games  2014 yang sedang berlangsung di Incheon Korea Selatan antara tanggal 19- September  sampai  4 Oktober 2014 ini ditayangkan secara marathon 7 jam setiap hari selama 2 minggu. Hebat...!!

Harus kita pahami bahwa misi TVRI ini bukan sekedar meliput berbagai aktivitas para atlit kita yang sedang bertarung habis-habisan membela kepentingan bangsa dan negara, walaupun harus diakui bahwa prestasi atlit kita sampai detik ini masih belum menggembirakan. Olahraga sebetulnya adalah foundament atau dasar pembentukan karakter bangsa apalagi jika ditanamkan sejak dini. Di dalam olahraga yang dijunjung adalah nilai-nilai sportifitas, taat aturan, nilai kompetisi yang sehat dll.

Patut disayangkan hanya TVRI yang peduli pada event-event olahraga besar ini. Hampir semua televisi swasta sangat minim meliput ataupun sekedar menyampaikan berita kepada masyarakat. Mungkin karena nilai ekonomi dari berita olahraga sangat rendah sehingga tidak banyak diliput. Membuat tayangan yang lebih murah dengan hasil pendapatan lebih besar barangkali tetap menjadi prioritas para televisi swasta. Akibatnya? Kualitas siaran  yang mengedepankan pendidikan moral dan karakter bangsa adalah nomor sekian.

Lihat saja tayangan berbagai sinetron di hampir semua televisi selalu menampilkan gaya hidup yang pragmatis dan  hedonis. Infotainment yang kebablasan dan sering menyiarkan kehidupan pribadi para artis yang kurang layak ditonton apalagi dicontoh bagi keluarga dan anak-anak. Reality show dan berbagai acara hiburan yang penuh dengan banyolan-banyolan dengan arah yang tidak jelas dll. Selain itu beberapa televisi swasta lain yang berkonsentrasi pada penyiaran berita tentang problem sosial, ekonomi, hukum dan politik juga sudah tidak malu-malu lagi menunjukkan keberpihakan dan mengabaikan netralitas, sesuatu yang semestinya menjadi harga mati bagi para penggiat jurnalistik. Hhmm...

Jadi kembali ke TVRI yang secara istiqomah menyiarkan berbagai kegiatan olahraga, khususnya di Asian Games di Incheon Korea Selatan ini. Kita perlu mengucapkan “Terima kasih TVRI”, karena dengan adanya siaran dari Gelanggang ke Gelanggang ini telah memberikan alternatif kepada kita semua untuk memperoleh tontonan yang bermutu. Semoga televisi swasta lainnya segera berbenah dan jangan hanya mencari keuntungan semata.

Salam.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun