Acara Bandung Book Party di Taman Film Pasopati ini diawali dengan membaca buku bersama-sama secara melingkar. Kemudian peserta dibagi menjadi beberapa kelompok kecil yang kemudian nantinya mereka diminta untuk membacakan isi dari buku yang mereka baca satu persatu sambil menikmati makanan yang masing-masing mereka bawa.Â
Salah satu peserta, Ferdio (20 tahun), mengemukakan tentang isi dari sebuah buku filsafat yang dia baca," Kata filsafat berasal dari bahasa Yunani kuno. Secara etimologis, kata ini berasal dari gabungan dua kata Yunani, yaitu philos yang berarti cinta atau kasih dan sophia yang berarti kebijaksanaan atau pengetahuan. Jadi, secara harfiah, filsafat dapat diterjemahkan sebagai cinta akan kebijaksanaan atau kasih terhadap pengetahuan," ungkapnya.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang untuk bertukar informasi tentang buku yang dibaca, tetapi juga mempererat ikatan antarpecinta literasi di Bandung. Menariknya, Bandung Book Party sendiri merupakan bagian dari Jakarta Book Party, komunitas literasi pencetus yang telah lahir lebih dulu. Kegiatan ini telah menjadi sumber inspirasi bagi kota-kota lain di Indonesia, seperti Medan, Semarang, Surabaya, dan berbagai kota besar lainnya yang terletak di seluruh penjuru nusantara. Kegiatan ini sangat membantu untuk mengembangkan minat baca dan kecintaan terhadap buku di kalangan masyarakat. Komunitas ini ingin mengubah pandangan masyarakat bahwa membaca buku itu ternyata asyik dan menyenangkan.
Dengan semangat yang membara di awal tahun 2024, Bandung Book Party sukses menciptakan kenangan indah dalam dunia literasi kota Bandung. Acara ini tidak hanya menjadi sarana bersilaturrahmi, tetapi juga wadah untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan cinta terhadap pengetahuan.
Komunitas ini memberikan contoh nyata bahwa literasi tidak selalu harus formal dan kaku. Dengan pendekatan yang santai dan inklusif, siapapun dapat menikmati keindahan membaca dan berbagi pengalaman literer tanpa batas. Jadi, siapapun yang mencari pengalaman literasi yang berbeda, tanpa registrasi dan dengan berbagai macam genre, komunitas ini adalah tempat yang tepat untuk bersatu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H