Mohon tunggu...
Sandi Novan Wijaya
Sandi Novan Wijaya Mohon Tunggu... Freelancer - Calon Diplomat

Sampaikanlah walau satu ayat.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Rahasia Hidup Tenang Secara Permanen

15 Juli 2023   08:39 Diperbarui: 15 Juli 2023   09:06 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kemudian dia juga lupa bahwa Allah Maha Mengetahui dan dan akan Allah bertanya tentang tulisan tesebut. Satu kata saja bisa membawa orang ke neraka selama 70 tahun.

Coba bayangkan, untuk setiap pesan yang kita tulis di media sosial, SMS, WhatsApp, dan lainnya ada berapa jumlah kata. Inilah yang perlu kita sadari.

Pantas jika ibadah kita selama ini banyak bermasalah, padahal mungkin kita setiap hari rutin melaksanakan salat tahajud, tidak pernah tertinggal puasa Sunnah Senin dan Kamis, menjaga silaturahim, baik hati, lembut, tawadhu', berbuat baik kepada semua orang, dan suka memaafkan biarpun orang sengaja berbuat salah kepada kita, kita sudah lebih dulu ikhlas memaafkan.

Akan tetapi, itu semua tidak ada artinya jika kita tidak memperhatikan hal-hal kecil tadi, seperti zina tangan, zina mata, dan zina telinga. Maka, mari kita sebagai orang yang beriman masuk ke dalam Islam secara keseluruhan (kaffah). (Surah Al-Baqarah Ayat 208).

Jadi, apabila kita lihat sejenak pada Surah Yasin ayat 65, maka sangat jelas bahwa tangan akan bersaksi atau berbicara dan menutup mereka, karena mulut dan lidah mereka akan berusaha membela dan mencari-cari alasan.

Kami tidak sengaja, kami tidak pernah berbuat begitu. Dan begitu seterusnya jawaban dari mulut mereka sampai ditutuplah mulut mereka oleh Allah dan bersaksilah anggota tubuh mereka. Tidak ada satu pun tempat berlari dan perlindungan bagi kita.

Maka semestinya kita takut kepada Allah Azza wa Jalla supaya kita tenang dalam menjalani kehidupan. Karena semakin tinggi rasa takut kita kepada Allah, maka semakin aman dan tenang hati kita.

Berbeda jika kita takut kepada manusia, orang zalim, orang jahat, dan kita takut kepada apa pun dalam lingkungan hidup kita di dunia, itu justru membuat kita merasa tidak nyaman.

Kenapa takut kepada Allah membuat kita merasa tenang dan aman? Karena ketakutan kita kepada Allah membuat kita hanya bersandar, berharap, berpegangan, dan berlari kepada Allah.

Lantaran kita merasa takut, maka bertambahlah zikir. Kemudian akibat memperbanyak zikir, lalu apa yang akan kita dapatkan? Allah berikan ketenangan (QS

Perhatikan baik-baik, mengapa selama ini kita berzikir tapi tidak pernah merasa tenang adalah karena belum ada rasa takut kepada Allah. (Ar Ra'ad ayat 24, 28).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun