Evaluasi memiliki banyak arti, diantaranya evaluasi berasal dari kaka Evaluation yang memiliki arti penilaian. Evaluasi juga dapat diartikan sebagai tolak ukur. Dengan evaluasi kita dapat mengukur sejauh mana capaian dalam suatu pembelajaran. Evaluasi juga menjadi cerminan capaian dalam suatu tujuan. Evaluasi dalam pendidikan juga dapat diartikan sebagai tindakan yang bertujuan untuk menentukan nilai dari segala hal terkait dengan pendidikan itu sendiri.
Evaluasi merupakan suatu hal yang sangat penting dalam sistem pendidikan, karena dengan adanya evaluasi kita dapat mengetahui sejauh mana capaian serta dapat mendiagnosa kelemahan serta kekurangan untuk mencari solusi dan jalan keluarnya agar menjadi lebih baik.
Dalam suatu pembelajaran seorang pendidik diharuskan berusaha untuk mengetahui sejauh mana capaian dari pembelajaran tersebut, maka dari itu evaluasi merupakan komponen yang sangat berperan penting dalam membantu seorang pendidik untuk mengetahui capaian tersebut. Karena evaluasi dalam pendidikan merupakan kegiatan yang dilakukan untuk memperoleh informasi hasil capaian peserta didik dalam suatu pembelajaran.
Adapun tujuan dari evaluasi itu sendiri ialah untuk mengukur ketercapaian suatu tujuan, untuk mengetahui cerminan agar menjadi lebih baik, mencari kelemahan dan solusi dan menentukan tindak lanjut dari hasil penilaian tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H