MotoGp ajang balap tahunan yang telah mendunia, tahun ini akan dimulai pada 24 Maret. Race perdananya diselenggarakan di sirkuit Portimao, Portugal. Sebelum memulai balapan, salah satu persiapan yang dilakukan setiap tim adalah Team Presentation. Indonesia sendiri pernah menjadi negara yang terpilih untuk melaksanakan presentasi seperti pabrikan Honda dan Yamaha.
Sebutan lain dari Team Presentation adalah Launching Livery, bagi yang belum tahu, 'Livery' sendiri diambil dari bahasa Inggris yang berarti pakaian seragam. setiap tim memiliki corak identik masing-masing pada motor dan baju balap (wearpeak) mengikuti desain sponsor.
Pabrikan Honda yang disponsori  oleh produsen oli asal Spanyol yaitu Repsol, mengharuskan tim bercorak orange.
Produk asal Indonesia pun menjadi sponsor dibeberapa pabrikan yang menempel di baju dan tunggangan pembalap.Â
Selain  wadah untuk menunjukan logo para sponsor,  biasanya para rider menambah ciri khas seperti kata-kata yang menggambarkan karakter mereka.Â
Moto 'Gofree' Â dari Francesco Bagnaia tertulis di bagian belakang wearpeaknya, Pecco sapaan Bagnaia berujar bahwa motonya itu berarti bebas, bersenang-senang dan melakukan hal-hal yang disukai.Â
Begitu pun dengan Fabio Quartararo, Juara dunia tahun 2021 ini menulis kata 'El Diablo' yang berarti sang iblis. Julukan itu Quartararo dapat ketika dia masih kecil, teman-teman sepermainannya memanggil dia El Diablo karena saat bersepeda dia menggunakan helm bergambar iblis yang sampai saat ini pun dipakai pada desain helmnya.
Berikut ini adalah jadwal Presentasi dari setiap timÂ
Monster Energy Yamaha menjadi tim pertama yang melaksanakan presentasi di 17 Januari dengan Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli sebagai ridernya.Â
Disusul Gresini Racing 21 Januari dengan rider Fabio Di Giannantonio dan rekan barunya Alex Marquez.Â
Tim Raja tahun lalu Ducati Lenovo Team akan melaksanakan Presentasi di daerah Pegunungan bersalju di Maggona di Campiglio Italy. Diselenggarakan selama dua hari pada 23 dan 24 Januari bersama duo italian Francesco Bagnaia dan  Enea Bastianini.
Sehari setelahnya Prima Pramac Racing 25 Januari, masih dengan Johann Zarco dan Jorge Martin.
menyusul KTM Factory Racing di 26 Januari, Â Brad Binder dengan tandem barunya Jack Miller sebagai rider mereka.
Di bulan Februari sejauh ini hanya satu pabrikan yang melaksanakan presentasi tepatnya tanggal 23 Februari, yaitu Repsol Honda Team bersama duo Spanyol yang sama-sama pernah meraih juara dunia Marc Marquez dan Joan Mir.
Awal maret akan dilaksanakan oleh tim baru Tech3 GASGAS Factory Racing di tanggal empat bersama Pol Espargaro dan satu-satunya rookie tahun ini Augusto Fernandez.
Seminggu kemudian Aprilia Racing Team 10 Maret dengan rider yang sama tahun lalu yaitu Aleix Espargaro dan Maverick Vinales.
Untuk pertama kalinya Aprilia memiliki tim satelit yaitu RNF MotoGp Team. Tim ini akan presentasi pada tanggal 16 Maret dengan duo ex rider KTM Miguel Oliveira dan Raul Fernandez sebagai joki andalan mereka.
Tim satelit LCR Â Honda dengan rider Takaaki Nakagami dan rekan barunya Alex Rins belum mempublikasikan waktu presentasi mereka. sama halnya dengan tim milik Valentino Rossi Mooney VR46 Racing Team dengan rider Luca Marini dan Marco Bezzecchi. (Sumber : MotoGp.com)
Ditulis dan diedit oleh :
Sandi Aprilian
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H