Mohon tunggu...
Sulaiman Ibnu Hakim
Sulaiman Ibnu Hakim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa S1 Universitas Negeri Malang

futsal

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Pebisnis Online Wajib Ikuti Cara Ini!

21 September 2023   21:06 Diperbarui: 21 September 2023   21:11 117
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Entrepreneur. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Jcomp

Saat ini, banyak sekali cara untuk memulai bisnis salah satunya melalui bisnis online yang merupakan bisnis dengan potensi yang besar dan memiliki banyak keuntungan. Bisnis online pun sama seperti bisnis offline, yaitu sama-sama memiliki persaingan yang cukup dibilang tinggi.

Oleh karena itu, ada banyak yang perlu kamu persiapkan untuk memulai bisnis online sehingga bisnis yang akan kamu jalankan dapat berjalan sesuai dengan apa yang kamu harapkan dan kamu bisa memperbesar lingkup pasar sehingga bisnis mu akan menjadi lebih besar.

dalam dunia bisnis persaingan merupakan hal yang biasa. tetapi, kalau kamu bersaing tanpa persiapan yang matang justru akan membuat usaha kamu dengan mudah gulung tikar atau bankrut.

Lalu, apa saja yang perlu dipersiapkan untuk memulai bisnis online? yuk, ikuti cara lengkapnya berikut ini ya!

Apa itu Bisnis Online?

Menurut market business news, bisnis online merupakan semua kegiatan atau transaksi bisnis yang terjadi di internet. transaksi ini termasuk jual beli melalui internet maupun kegiatan penyediaan barang atau jasa secara online

Bisnis online menjadikan para pembeli dan penjual mudah untuk melakukan kegiatan transaksi tanpa perlu bertemu dan penjual maupun pembeli pun terbantu dengan akses yang cepat, mudah, dan aman dengan hanya melalui internet

Saat ini banyak platform bisnis online yang dapat memudahkan pebisnis online untuk memperluas bisnis online nya. berikut merupakan 3 jenis platform yang dapat digunakan para pebisnis online, antara lain:

- bisnis online melalui sosial media;

- bisnis online melalui website;

- dan bisnis online melalui marketplace.

Keuntungan Menjalankan Bisnis Online

Menjalankan bisnis offline memiliki keuntungan nya sendiri dan begitupun hal nya ketika kamu menjalankan bisnis online, diantaranya yaitu:

1. Terjangkaunya biaya modal dan biaya transaksi

Pada saat kamu menjalankan bisnis online, kamu tidak perlu mengeluarkan modal yang cukup besar. Karena, kamu hanya cukup memanfaatkan tempat tinggal, gawai, dan internet untuk menjalankan bisnis online mu.

2. Pasar yang mudah dijangkau

Salah satu keuntungan menjadi pebisnis online adalah pasar yang mudah dijangkau. Pebisnis online wajib dan harus menggunakan semua platform sebaik mungkin sehingga dengan begitu barang atau jasa yang kamu tawarkan bisa menjangkau semua konsumen secara bersamaan.

5 Cara untuk Pebisnis Online agar usaha semakin laris!

Bisnis online memiliki banyak sekali keunggulan yang bisa kamu peroleh dan di era saat ini pun makin hari makin banyak peminatnya. Berikut beberapa cara yang bisa kamu ikuti jika ingin memulai bisnis online:

  • Produk apa yang ingin kamu jual

Apakah kamu ingin menjual makanan? Minuman? Pakaian? Skincare? Peralatan olahraga? Atau lain sebagainya?

Cara pertama yang bisa kamu ikuti adalah dengan menentukan produk atau jasa apa yang ingin kamu pasarkan di internet. Maka, dengan begitu kamu akan memiliki fokus yang ingin kamu capai selama kamu berbisnis online

  • Rancangan bisnis atau business plan

Ketika kamu sudah menentukan produk atau jasa apa yang ingin kamu jual. Maka, hal selanjutnya yang dapat kamu lakukan adalah dengan membuat business plan atau rancangan bisnis untuk memudahkan kamu dalam menjalankan bisnis online.

Rancangan bisnis yang kamu buat tidak perlu dibuat rumit, berikut beberapa komponen yang wajib ada di rancangan bisnis online mu!

  • Deskripsi bisnis
  • Target pasar
  • Produk atau jasa
  • Riset pasar dan competitor
  • Logistic
  • Rencana produksi
  • Dan rancangan keuangan
  • Melakukan riset pasar dan kompetitor

Menjalankan bisnis tidak semudah membalikkan telapak tangan melainkan perlu melakukan riset pasar untuk melihat kompetitor dan pasar apa yang akan kamu masuki nantinya. Melalui riset pasar kamu juga akan terbantu dengan hasil riset mu berupa apa saja SWOT (Strength, Weakness, Opportunity, and Threats) dari bisnis yang akan kamu jalani dan dari hasil riset ini lah kamu bisa menentukan rencana untuk memenangkan pasar

  • Memilih platform yang tepat

Saat ini banyak sekali platform yang dapat kamu pilih untuk mengembangkan bisnis online mu, mulai dari website bisnis sendiri, e-commerce, atau media sosial. Setiap platform yang akan kamu gunakan tentu memiliki banyak kelebihan dan kekurangan, tetapi penggunaan platform tidak dapat kamu abaikan karena penggunaan platform merupakan pilihan yang tepat.

Jadi, segera pilih platform mu dan mulailah untuk pelajari fitur-fitur yang bisa kamu manfaatkan untuk mengembangkan bisnis online mu!

  • Website bisnis online

Dengan memanfaatkan platform online kamu juga harus mencoba membuat website atau domain sendiri, karena dengan memiliki domain sendiri kamu akan mendapatkan kepercayaan kostumer, menambah lingkup pasar yang lebih luas, mudah ditemukan, dan hemat.

Memiliki website bisnis sendiri bukan hal yang mudah, sebab kamu harus memiliki tempat penyimpanan yang memadai. Maka dari itu, pada website mu diperlukan hosting atau web hosting

Jika kamu tidak menggunakan hosting, maka kamu tidak akan bisa membuat website. Hosting juga menjadi salah satu yang dibutuhkan sebelum membangun website bisnis sendiri.

Saat ini kamu bisa menggunakan layanan web hosting yang umumnya menyediakan banyak fitur, seperti bandwidth, teknis, email hosting database, dan masih banyak lagi. Tetapi, kamu harus berhati-hati dalam menggunakan layanan web hosting jika website bisnis online mu tidak ingin di rusak oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
Lihat Entrepreneur Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun